Ahli Bedah Plastik: Cristiano Ronaldo Operasi Wajah

Ade Jayadireja Rabu, 20 Februari 2019 | 18:30 WIB

BOLASPORT.COM - Dugaan operasi plastik yang dilakukan megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, semakin kuat dengan munculnya pernyataan dari ahli bedah estetika bernama Alex Karidis.

Cristiano Ronaldo hanya seorang remaja kurus dan berjerawat ketika datang ke Manchester United pada 2003.

Lebih dari 15 tahun berlalu, kapten timnas Portugal itu berevolusi menjadi pria tampan dan menarik.

Lantaran berubah cukup drastis, muncul berita yang menyebut sang superstar menempuh jalur operasi plastik.

 Baca Juga : Tak Ada Lagi Wajah Cristiano Ronaldo di Sampul FIFA 19, Begini Penjelasannya

Baca Juga : Cristiano Ronaldo Marketing Terbaik Juventus dan Sepak Bola Italia

Alex Karidis pun meyakini bahwa Ronaldo telah memperbaiki beberapa bagian di wajahnya lewat jalur operasi.

"Sepertinya dia melakukan botox di sekitar mata dan kening. Kulit dia sekarang lebih bersih," tutur dokter asal Inggris itu seperti dikutip BolaSport.com dari Fox Sport.

"Sekarang wajah Ronaldo halus, mungkin karena filler yang disuntikkan dalam bentuk cairan ke kulit. Hidung dia juga terlihat lebih kecil daripada sepuluh tahun yang lalu, tetapi itu bisa saja dikarenakan evolusi,” ucap Karidis menambahkan.

Rupa yang tampan membuat Ronaldo diburu oleh banyak produk ternama dunia.

Hal itu pula yang dimanfaatkan Ronaldo untuk mendulang banyak uang.

Menurut laman HopperHQ, CR7 memasang tarif 570 ribu pounds (Rp 10,8 miliar) untuk sekali unggah iklan di akun Instagramnya.

Seperti diketahui, saat ini Ronaldo sudah memiliki lebih dari 150 juta pengikut di Instagram.

Setiap unggahan yang dilakukan di media sosial tersebut diyakini sangat efektif dalam mengekspos sebuah merek dagang.



Source : Fox Sport
Penulis : Ade Jayadireja
Editor : Ade Jayadireja
Video Pilihan