Lagi Sibuk Bikin Konten Video Youtube, Viktor Axelsen Mendadak Terserang Gangguan Otot

Ananda Lathifah Rozalina Kamis, 9 Mei 2019 | 07:46 WIB
tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen ()

BolaStylo.com - Tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen tiba-tiba diserang masalah saat tengah sibuk membuat konten Youtube miliknya.

Viktor Axelsen merupakan salah satu tunggal putra dunia yang sedang menjamah dunia Youtube.

Mantan pebulu tangkis nomor 1 dunia itu tampak mulai melakukan beberapa kali pengambilan untuk kebutuhan konten Youtube miliknya.

Namun, saat sedang melakukan sebuah take video sesuai latihan, Axelsen justru mengalami gangguan.

Hal tersebut bermula saat Axelsen tengah serius berbicara di depan kamera.

Baca Juga : VIDEO- Tangisan Pelatih Tottenham Tak Bisa Berhenti Bahkan Saat Diwawancara

Baru 5 menit berbicara, Axelsen tampak bertingkah aneh, bahunya tiba-tiba seolah didorong ke belakang.

Ekspresi Axelsen juga berubah, ia kemudian mengucapkan sesuatu sambil memeriksa bagian tubuhnya.

Ternyata ia mengalami keram, pebulu tangkis itu kemudian tersenyum sambil menyatakan dirinya keram.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by viktoraxelsen (@viktoraxelsen) on

"Keram," ucap Axelsen.

Sebagai informasi tambahan, keram merupakan kondisi dimana otot tiba-tiba terasa sakit disebabkan otot yang tegang terus menerus.

Axelsen kemudian tampak berhenti sebentar sebelum akhirnya menghela nafas dan mencoba berbicara kembali di depan kamera.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on



Source : instagram.com
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan