Sudah Tiba di China, Ini Agenda Kevin Sanjaya Dkk untuk Persiapan Piala Sudirman 2019

Ananda Lathifah Rozalina Kamis, 16 Mei 2019 | 13:30 WIB
Tim Indonesia pada Piala Sudirman 2019 tiba di Nanning, China, Rabu (15/5/2019). (BADMINTON INDONESIA)

BolaStylo.com - Tim Indonesia untuk Piala Sudirman 2019 kini dikabarkan telah tiba di Nanning, China, Rabu (15/5/2019).

Indonesia bersama negara lainnya akan menjalani kompetisi bulutangkis beregu, Piala Sudirman 2019 di Nanning, China pada 19-26 Mei 2019.

Demi ajang kompetisi bergengsi tersebut, PBSI telah mendelegasikan atlet-atlet terbaiknya menuju China.

Dari mulai ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi/Kevin Sanjaya hingga tunggal putra Jonatan Christie ada dalam tim tersebut.

Dilansir dari BadmintonIndonesia.org, para pebulu tangkis Indonesia itu kini telah tiba di China.

Sudah tiba di China, tim Indonesia pun akan melakukan agenda mereka untuk berlatih.

Para pebulu tangkis Indonesia itu akan melakukan latihan bersama di lapangan pertandingan mulai Jumat (17/5/2019).

Baca Juga : Kapten Ajax Bikin Adidas Geram Karena Rusak Kostum di Hari Perdana Pemakaian, Perhatikan Bagian Ini!

Kemudian mereka akan melakukan latihan teknik dan juga latihan fisik keesokan harinya.

Terkait agenda latihan, tim Indonesia kini juga masih mencari lapangan yang tersedia dan bisa jadi tempat latihan.

Jika tidak ada, kemungkinan mereka akan berlatih di hotel.

“Kami masih mencari lapangan latihan yang bisa dipakai siang hari, kalau ada, akan latihan teknik. Kalau tidak ada yang available, atlet akan latihan masing-masing di hotel,” kata Susy Susanti, Manajer Tim Indonesia.

Untuk saat ini, para pebulu tangkis Indonesia akan melakukan latihan yang tingan terlebih dahulu sebelum melakukan latihan berat.

“Latihan besok yang ringan-ringan dulu untuk memulihkan kondisi, misalnya ke gym atau jogging di sekitar hotel,” tambah Susy.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on



Source : badmintonindoensia.org
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan