Kabar Duka, Putra Ketua Mahkamah Agung Meninggal Dunia Saat Turing Motor di Afrika

Ananda Lathifah Rozalina Kamis, 20 Juni 2019 | 13:40 WIB
Mohamad Irfan Hatta Ali, putra Ketua Mahkamah Agung (MA) RI Hatta Ali (Istimewa)

BolaStylo.com - Rakyat Indonesia baru saja mendapat kabar duka saat salah satu bikers Indonesia meninggal ketika menjalani turing di Afrika.

Bikers bernama Mohammad Irfan Hatta dikabarkan meninggal dunia saat menjalani turing di Namibia, Afrika.

Dilansir BolaStylo.com dari Motorplus-online.com, Irfan adalah putra dari Ketua Mahkamah Agung (MA) RI, Hatta Ali.

Irfan dikabarkan meninggal dunia pada Rabu (19/6/2019).

Putra ketua MA itu dilaporkan meninggal akibat kecelakaan saat turing mengendarai motor gede.

Baca Juga: Bandingkan Tunggal Putra Jaman Now dan Dulu, Pelatih Malaysia Sindir Mereka Lebih Percaya Google

Kabar duka ini diumumkan sahabat almarhum, Dian Cahyadi yang juga dosen Universitas Negeri Makassar (UNM).

Innalillahi Wa Inna ilaihi rajiuun... Telah meninggal dunia Muhammad Irfan Hatta Ali (Putra Bpk Hatta Ali Ketua MA RI)

Insya Allah, almarhum husnul khatimah.. Al fatiha.

Sahabat saya ini owner PT. Faidi Systema Solusindo, hobi touring. Beliau meninggal dalam touring di Namibia sore tadi waktu Indonesia.

Kabar duka tersebut juga dibenarkan oleh juru bicara MA, Andi Samsan Nganro kepada awak media.

Irfan sendiri adalah putra bungsu Hatta Ali yang berprofesi sebagai pengusaha.

Artikel ini telah tayang di Motorplus-online dengan judul "Breaking News, Berita Duka Anak Ketua MA Meninggal Dunia di Afrika, Kecelakaan Saat Turing"

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on



Source : Motorplus-online.com
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan