Bintang Juventus Ini Cerita Sisi Kelam Bermain Bersama Ronaldo dan Messi

Fauzi Handoko Arif Selasa, 26 November 2019 | 16:29 WIB
Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo diprediksi akan segera menghilang dari nominasi perebutan pemain terbaik. (twitter.com/TeamCRonaldo)

BolaStylo.com - Memiliki momen langka bermain bersama Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi, Paulo Dybala ternyata mempunyai sisi kelam di dalamnya.

Paulo Dybala mempunyai pengalaman kurang menyenangkan setelah satu tim bersama Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.

Paulo Dybala pun bercerita mengenai hubungannya dengan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.

Pemain berusia 26 tahun itu telah bermain dengan Messi di timnas Argentina sejak 2014.

Sementara Dybala mendapat kesempatan bermain bersama Ronaldo di Juventus semenjak musim panas tahun lalu.

Kendati demikian, Dybala justru menceritakan sisi kelam bermain bersama kedua megabintang dunia sepak bola tersebut.

Baca Juga: SEA Games 2019 - Maria Ozawa Dukung Langsung Timnas U-23 Indonesia, Ini Buktinya

Hal ini berkaitan dengan sosok Dybala yang sering diremehkan oleh teman-temannya.

Pasalnya ia seakan bukan bintang lapangan lagi setelah ada Messi dan Ronaldo.

Namun, kenyataan itu tidak dianggap Dybala sebagai hinaan.

"Saya mengatakan kepada mereka bahwa bagi saya, ini merupakan keuntungan. Saya bisa mempraktekkan yang dipelajari dari mereka setiap hari," kata Dybala kepada El Pais dikutip BolaStylo.com dari Mirror.

Baca Juga: Dilema Arsenal, Pecat Unai Emery atau Kehilangan Lacazette dan Aubameyang!

"Kami berbicara tentang dua pemain fenomenal, satu atau dua langkah di atas pemain lainnya, baik di level skill maupun mental.

"Tidak mudah untuk mempertahankan ritme seperti itu dan mencetak 40 gol setiap musim," katanya menambahkan memuji Messi dan Ronaldo.

Dybala sudah empat tahun berada di Juventus sejak hijrah dari Palermo pada 2015 lalu.

Torehan gol terbaiknya masih belum sanggup mencapai perolehan milik Messi dan Ronaldo.

Pencapaian terbaik Dybala perihal gol terjadi pada musim 2017-2018 dengan mencetak 26 gol dan 7 assist dari 46 penampilan di semua kompetisi.

Baca Juga: Baru Berlaga Satu Kali, Jose Mourinho Sudah Diminta Pensiun dari Tottenham Jika...

Ia juga sedikit menceritakan kisah luar biasa yang dia lalui bersama Ronaldo dan Messi.

"Saya memiliki hubungan yang hebat dengan Cristiano, kami sering mengobrol," ujar Dybala.

"Kami berbicara tentang Juve, tentang tim nasional, dan tentang hal-hal lain tanpa ada hubungan dari sepak bola.

"Hal tersebut sama seperti dengan Messi. Hubungan kami telah membaik seiring berjalannya waktu. Kami sering bertemu di tim nasional," ujarnya menambahkan.

Dybala akan menjadi andalan Juventus kala menghadapi Atletico Madrid dalam lanjutan Liga Champions pada Rabu (27/11/2019).

Ronaldo yang sebelumnya absen melawan Atalanta dikabarkan sudah siap merumput kembali.

Baca Juga: Resmi, Indonesia Miliki 7 Wakil di BWF World Tour Finals!

 



Source : mirror.co.uk
Penulis : Fauzi Handoko Arif
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan