Walaupun begitu, Eni juga tidak memungkiri batalnya laga uji coba ke luar negeri untuk Zohri akan mempersulit atletnya itu menemukan lawan tanding yang sesuai.
Untuk menyiasatinya, ia akan membiasakan Zohri berlali dimulai dari belakang start blok rekan-rekannya ketika tes nanti.
Muhammad Zohri merupakan salah satu atlet atletik kebanggaan Indonesia lantaran mampu memberikan tiga medali emas untuk Indonesia.
Batalnya Zohri mengikuti Kejuaraan Asia Atletik Indoor dilakukan PB PASI demi keselamatan dan kesehatannya agar tak terjangkit virus Corona.
Baca Juga: Dampak Virus Corona, Indonesia Berencana Batal Ikut Badminton Asia Championships 2020
Source | : | antaranews.com,bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |