Pilih Tak Pulang Kampung di Tengah Wabah Virus Corona, Park Hang Seo Lakukan Hal Mulia Ini di Vietnam

Ananda Lathifah Rozalina Sabtu, 28 Maret 2020 | 11:00 WIB
Pelatih timnas Vietnam, Park Hang Seo (kanan), saat sesi jumpa pers usai laga melawan timnas Indonesia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Selasa (15/10/2019). (TAUFAN BARA MUKTI/BOLASPORT.COM)

BolaStylo.com - Pelatih Timnas Vietnam, Park Hang Seo tak bisa pulang ke negara asalnya, Korea Selatan akibat pandemi global virus corona atau ciovid-19.

Di tengah wabah yang telah menyerang dunia, Park Hang Seo kini justru tak bisa berkumpul bersama sanak dan keluarganya di Korea Selatan.

Ia memilih tetap berada di Vietnam dan tak pulang ke negaranya.

Meski kini tertahan di Vietnam, hal iturupanya tak menghalangi dirinya melakukan sebuah tindakan mulia.

Pelatih yang berhasil mengantarkan Vietnam meraih medali emas SEA Games 2019 itu diketahui menyumbangkan sejumlah dana untuk menangani wabah virus corona di Vietnam.

Park Hang Seo diketahui menyumbangkan 5.000 dollar AS atau sekitar atau sekitar 81 juta rupiah pada organisasi penggalangan dana nasional di Vietnam.



Source : Foxsports Asia
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan