Derita Lawan Latih Tanding Mike Tyson, Kesakitan Hingga Menangis!

Eko Isdiyanto Jumat, 1 Mei 2020 | 20:21 WIB
Aksi Mike Tyson (kanan) ketika menghadapi juara tinju kelas berat WBC, Trevor Berbick, dalam pertandingan di Las Vegas Hilton, Paradise, Nevada, Amerika Serikat, 22 November 1986. (TWITTER.COM/BOXINGNEWSED)

BolaStylo.com - Penderitaan saat menjadi lawan latih tanding Mike Tyson di ring tinju diungkap oleh Joe Egan, salah seorang yang kerap dibuat menangis.

Stigma cukup buruk terhadap perilaku Mike Tyson di dalam dan di luar ring tinju memang tak dapat dipungkiri.

Bahkan, salah satunya dialami oleh mantan lawan latih tanding Mike Tyson di atas ring tinju, Joe Egan.

Joe Egan tak membantah bagaimana brutalnya mantan petinju berjuluk Si Leher Beton meski hanya dalam latih tanding.

Pukulan-pukulan Mike Tyson dalam sesi tersebut bahkan disebut mampu menghancurkan tulang lawan latih tandingnya.

Baca Juga: Otak Petarung UFC Ini Bermasalah Karena Pukulan Conor McGregor

Dilansir BolaStylo.com dari Fox Sports, Egan mengaku bahwa ia menjadi salah satu yang kerap menangis ketika menjadi lawan latih tanding Tyson.

"Tyson (remaja) punya kemampuan menghajar orang dewasa. Dia bisa menghancurkan tulang dengan pukulan yang dimiliki," ucap Joe Egan.

"Percayalah, saat bertarung dengannya dia bisa membuat Anda kesakitan di ring. Bahkan membua Anda menangis.

"Dia sering menyakiti saya dan membuat saya menangis berkali-kali, percayalah dia bisa membuat orang dewasa menangis saat latihan," imbuhnya.

Baca Juga: VIDEO - Tendangan Brutal Pangeran Roma Bikin Balotelli Tersungkur!

Petinju legendaris asal Amerika Serikat, Mike Tyson terlihat garang dengan tato di wajahnya.

Lebih lanjut, Egan juga membeberkan untuk jadi lawan latih tanding Mike Tyson harus mengenakan alat pelindung sebagai syarat utama.

Hal itu tak lepas dari Tyson yang selalu melakukan serangan dengan pukulan-pukulan tanpa mengenal ampun untuk lawan latih tandingnya.

"Melawan petinju brutal seperti Tyson membuat Anda harus kuat dalam pertahanan," ujar Joe Egan.

"Saat dia mulai melancarkan pukulan keras, Anda bahkan tak bisa mengingat apa yang mengenai Anda pada saat itu.

Baca Juga: Kesal Batal Ikut UFC 249, Khabib Nurmagomedov Kenang Momen Bahagia Ini

"Hanya ada rasa sakit, sakit yang hanya Anda rasakan dan ingat," imbuhnya.

Tak sampai disitu, Joe Egan juga menjelaskan bagaimana kondisi lawan latih tanding Mike Tyson usai berlatih.

Bagian tulang rusuk menjadi bagian yang cukup rawan diserang Tyson meski hanya latih tanding.

"Setelah itu mengalami bengkak-bengkak. Saat latih tanding lawan Mike, Anda harus mengenakan pelindung kepala.

Baca Juga: Blak-blakan Soal Jadi Pacar Pemain Persib, Ghea Youbi Takut Diselingkuhi!

"Anda tidak bisa latih tanding dengannya jika tidak menggunakan pelindung kepala. Jangan lupakan sarung tinju besar.

"Dan pelindung badan untuk melindungi tulang rusuk Anda karena pukulannya amat brutal," imbuhnya.

Namun, Mike Tyson tak lupa selalu memeluk para pelatih dan lawan dalam latih tanding usai berlatih.

Hal itu dilakukan sebagai bentuk apresiasi dan terima kasih dari Mike Tyson terhadap rekan-rekannya yang selalu memberikan dukungan.

Baca Juga: Putus Asa gelar Khabib Vs Ferguson, Dana White Inginkan Hal Ini!

"Setelah latih tanding, Mike selalu akan merangkul rekan-rekannya di tempat latihan," kata Egan.

"Rekan latih tanding selalu membantunya menjadi sosok teratas pada olahraga yang menjadi pilihannya," imbuhnya.



Source : Fox Sports
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan