Direktur Utama PT LIB, Cucu Somantri Mengundurkan Diri

Ananda Lathifah Rozalina Senin, 18 Mei 2020 | 17:52 WIB
Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru, Cucu Somantri kedua dari kiri setelah melakukan manager meeting kompetisi Liga 2 2020, di Hotel Four Point, Jakarta, Jumat (6/3/2020). (WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM)

BolaStylo.com - Direktur utama PT LIB, Cucu Somantri mengundurkan diri dari jabatannya pada Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB), Senin (18/5/2020).

Sebuah kabar mengejutkan datang dari Direktur Utama PT LIB, Cucu Somantri.

Di tengah mandeknya kompetisi akibat pandemi virus corona, Cucu Somantri secara mengejutkan memilih mengundurkan diri.

Tak sendiri, tiga komisaris PT LIB juga mengambil keputusan yang sama.

Keputusan mundurnya Cucu Somantri itu disampaikan langsung di hadapan semua peserta Liga 1, perwakilan PSSI dan jajaran direksi serta komisaris PT LIB pada rapat yang digelar secara virtual tersebut.

"Pada RUPSLB ini, Dirut LIB menyampaikan pengunduran dirinya dan seluruh peserta rapat menyetujui,” kata Juni A. Rachman, perwakilan PSSI pada RUPSLB PT LIB sebagaimana dilansir dari Bolasport.com.

Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru, Cucu Somantri seusai acara Workshop Liga 1 dan Liga 2 2020 di Hotel Century Atlet, Jakarta, Kamis (13/2/2020).

Selain Cucu, tiga komisaris yang juga ikut mengundurkan diri adalah Komisaris Utama Sonhadji, Hasani Abdul Gani, dan Hakim Putratama.

Setelah ditinggal mundur oleh Cucu Somantri, posisi Direktur Utama PT LIB akan ditentukan pada rapat RUPSLB selanjutnya.

"Nanti akan kami sampaikan undangan RUPSLB berikutnya, yang pasti setelah lebaran ya," tutur Juni.

Selain terkait kemunduran Cucu Somantri, RUPSLB kali ini berisi penyampaian pertanggung jawaban dari setiap direktur PT LIB sesuai bidang masing-masing.

Terlepas dari masalah apa saja yang dibahas di rapat tersebut, masih belum ada informasi tambahan terkait alasan Cucu mengundurkan diri.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on



Source : BolaSport.com
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan