VIDEO - Bek Manchester United Viral Gara-gara Ngelawak di Lapangan

Ananda Lathifah Rozalina Senin, 6 Juli 2020 | 06:12 WIB
Bek kanan Manchester United, Aaron Wan-Bissaka. (TWITTER.COM/MANUTDINPIDGIN)

BolaStylo.com - Bek Manchester United, Aaron Wan-Bissaka sempat viral gara-gara ngelawak di lapangan.

Manchester United merampungkan pertandingan melawan Bournemouth pada Sabtu (4/7/2020) WIB dengan kemenangan.

Skuat asuhan Ole Gunnar Soklsjaer itu berhasil menang telak di kandang sendiri dengan skor 5-2.

Meski tergolong meraih hasil bagus, salah satu bek Manchester Uited, Aaron Wan-Bissakan justru viral dengan predikat yang kurang baik pada pertandingan tersebut.

Salah satu aksi Aaron dalam pertandingan tersebut dilabel sebagai "skill terburuk yang pernah ada" oleh para penggemar secara online.

Hal tersebut terjadi saat Aaron sudah akan menendang bola yang ingin direbut oleh pemain Bornemouth.

Baca Juga: Atlet Korea Selatan Bunuh Diri, Sebuah Skandal Kejam di Timnya Terungkap!

Namun, bola tersebut malah luput dari kaki Aaron dan bergulir ke belakang tubuh Aaron.

Usaha Aaron yang gagal itu pun membuat dia jadi bahan guyonan para fans di media sosial.

Mereka melontarkan beberapa komentar yang menyatakan jika aksi bek berusia 22 tahun milik MU itu lucu.

"Melihat ini dan terjatuh dari kursi (red: karena saking lucunya)," tutur salah satu netizen.

"Ini mungkin hal terlucu yang pernah saya lihat," tulis yang lain.

"Ini benar-benar gila," tutur yang lain.



Source : The Sun
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan