Marc Marquez Prediksi Juara Dunia MotoGP 2020, Sebut Dua Kandidat Ini!

Eko Isdiyanto Senin, 24 Agustus 2020 | 19:00 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, meraih posisi start ketiga pada kualifikasi MotoGP Spanyol di Sirkuit Jerez, Spanyol, 18 Juli 2020. (HONDA RACING CORPORATION)

BolaStylo.com - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez tunjuk dua rival kuat sebagai kandidat kuat juara dunia MotoGP 2020.

Meskipun terpaksa absen pasca insiden di seri perdana, Marc Marquez tetap mengikuti perkembangan gelaran balap MotoGP 2020.

Termasuk salah satunya menentukan siapa pembalap yang berpeluang menjadi juara dunia MotoGP 2020, Marc Marquez punya dua kandidat.

Diakui Marc Marquez bahwa ia merasa kesulitan menjawab jika ditanya siapa yang akan menjadi juara dunia MotoGP 2020.

Akan tetapi seiring berjalannya seri demi seri balapan, Marquez menyoroti dua pembalap dengan kesempatan besar menjadi juara dunia.

Baca Juga: Juara MotoGP Styria 2020 Singgung Keuntungan Absennya Marc Marquez

Pembalap pertama yang dipilih Marquez berasal dari salah satu tim satelit, Petronas Yamaha SRT, yakni Fabio Quartararo.

Dilansir BolaStylo.com dari Autosport, Marquez menilai Quartararo memiliki kesan yang sangat bagus ketika membalap di Jerez.

Namun, dia juga menyoroti kesulitan Quartararo ketika membalap di Republik Ceska yang menjadi kekurangannya.

"Sulit untuk mengatakan, karena bila kalian bertanya kepada saya setelah balapan di Jerez, saya akan memilih Fabio," ucap Marquez.

Baca Juga: Meski Gagal Juara Liga Champions, PSG Dapat Bahagia Karena Hal Ini

"Namun di Brno, Quartararo mengalami kesulitan. Jika ingin menjadi juara dunia, menyelesaikan balapan saja tentu tidak cukup." imbuhnya.

Pembalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo, saat melakoni balapan MotoGP Andalusia di Sirkuit Jerez, Spanyol, 26 Juli 2020.

Sementara itu, pembalap kedua yang dipilih Marquez sebagai kandidat juara dunia MotoGP 2020 adalah Andrea Dovizioso.

Bagi Marquez, pembalap harus dapat memenangi semua seri untuk menunjukkan bahwa dia pantas disebut sebagai juara dunia.

"Pembalap harus terus berada di baris depan dan menunjukkan mereka tetap ada di sana," ujar Marquez.

Baca Juga: Gagal Juara Liga Champions, Pemain PSG Ini Akui Susah Tidur!

"Quartararo kesulitan di kualifikasi MotoGP Styria dan tampil tidak konsisten seperti tahun lalu.

"Jika saya disuruh memilih siapa yang akan menjadi juara, sulit untuk menentukan.

"Akan tetapi saya akan memilih antara Dovi (Andrea Dovizioso) dan Fabio," imbuhnya.

Lebih lanjut, bagi pemilik nomor balap 93 itu menilai bahwa masing-masing kandidat juara yang dipilihnya memiliki kelebihan tersendiri.

Keduanya dianggap mempunyai modal yang cukup untuk bisa meraih gelar juara dunia MotoGP 2020.

Baca Juga: MotoGP Styria 2020 - Adik Marc Marquez Lihat Motor Vinales Tercecer Sebelum Meledak

Pembalap Ducati Corse, Andrea Dovizioso, ketika beraksi pada ajang MotoGP Austria 2020 di Sirkuit Red Bull Ring, Minggu (16/8/2020).

"Fabio punya kecepatan sedangkan Dovizioso punya pengalaman," kata Marquez.

"Jika Dovi menjadi juara dunia, saya pikir semuanaya akan senang karena memang dia layak mendapatkannya.

"Dia menjadi runner-up dalam tiga musim terakhir, dia layak meraih itu.

"Sementara Quartararo merupakan talenta muda yang sudah menunjukkan bakatnya sejak tahun lalu bahwa dia bisa tampil cepat." imbuhnya.

Baca Juga: Berita Transfer - Kevin De Bryune Sosok Ideal untuk Liverpool!

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Red Wine memang memiliki manfaat untuk tubuh, tapi sekali lagi, jangan berlebihan ya! #wine #redwine #bugar #gridnetwork

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on



Source : Autosport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan