Jadwal Siaran Langsung Timnas U-19 Indonesia vs Bosnia, Rencana Berani Shin Tae Yong di Laga Malam Ini

Ananda Lathifah Rozalina Jumat, 25 September 2020 | 19:00 WIB
Pelatih baru PSSI asal Korea Selatan Shin Tae Yong saat ditemui usai penandatanganan kontrak kerja di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (28/12/2019). Dalam pendandatanganan kontrak itu Shin Tae Yong akan menjadi pelatih Timnas selama 4 tahun ke depan serta mendapat souvenir jersey Timnas I (TRIBUNNEWS/JEPRIMA)

 

BolaStylo.com - Pelatih Timnas U-19 Indonesia, Shin Tae Yong mengambil langkah tak biasa dalam laga uji coba melawan Bosnia Herzegovina.

Jadwal siaran langsung Timnas U-19 Indonesia vs Bosnia Herzegovina akan dilaksanakan hari ini, Jumat (25/9/2020).

Berdasarkan jadwal siaran langsung Timnas U-19 Indonesia vs Bosnia Herzegovina, pertandingan itu akan disiarkan langsung di NET TV pada pukul 21.00 WIB.

Dalam pertandingan kali ini, Shin Tae Yong kembali menyatakan ingin melihat perkembangan keseluruhan pemain Timnas U-19 Indonesia.

Demi hal itu, Shin rela mengambil langkah cukup berani dengan mencoba merotasi pemain.

Baca Juga: Gara-gara Momen Tak Terduga, Pembalap Honda Sampai Dikira Gila

Pelatih asal Korea Selatan itu berencana memberikan kesempatan pada para pemain yang belum pernah tampil untuk tampil di laga kali ini.

"Besok melawan Bosnia Herzegovina, kembali kami ingin terus melihat perkembangan pemain. Kami akan memberikan kesempatan kepada pemain yang belum pernah bermain untuk tampil," kata Shin Tae-yong sebagaimana dilansir dari laman resmi PSSI.

"Rotasi ini kami lakukan dengan bertujuan kami dapat melihat perkembangan seluruh pemain saat tampil di lapangan. Kondisi pemain saat ini sudah siap menjalani laga uji coba," tambahnya.

Saat ini tercatat ada 6 pemain yang belum pernah dimainkan Shin Tae Yong selama laga uji coba di Kroasia.

Mereka adalah Erlangga Setyo, Yofandani Damai, Muhammad Fadhil, Andre Oktaviansyah, Mohammad Kanu, dan Jack Brown.

Jack Brown sendiri baru saja pulih dari cedera beberapa waktu lalu, dan menjadi salah satu yang cukup dinanti untuk dilihat permainannya.

Mengingat, ia merupakan salah satu pemain beraroma Eropa di kubu Shin Tae Yong karena menjadi bagian dari tim muda milik klub Inggris, Lincoln City U-18.



Source : PSSI.org
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan