BolaStylo.com - Pesepak bola legendaris Ronaldo Nazario mengungkap isi percakapan terakhirnya dengan mendiang Diego Maradona.
Diego Maradona diketahui telah meninggal dunia pada 25 November 2020 lalu.
Kepergian Maradona ini tentu membuat banyak insan di dunia sepak bola bersedih termasuk legenda sepak bola asal Brasil, Ronaldo.
Ronaldo mengungkapkan duka mendalam pada keluarga dan teman-teman Maradona.
Menurutnya, Maradona telah meninggalkan warisan yang luar biasa dalam dunia sepak bola.
"Aku mengirim duka cita pada keluarga dan teman-temannya, dia adalah seorang family man, di dunia sepak bola, dia meninggalkan sebuah warisan tak terlupkaan, sebagaimana dia mengubah hidup banyak orang. Aku akan selamanya bersyukur untuk insipirasi yang dia berikan padaku," tutur Ronaldo.
Selain mengungkapkan duka mendalam, Ronaldo juga menceritakan bagaimana percakapan terkahir mereka yang terjadi kurang lebih tiga bulan lalu.
Baca Juga: Bak Agen Rahasia, Nova Arianto dan Indra Sjafri Emban Misi Khusus Soal Shin Tae Yong
Ronaldo menuturkan jika kala itu mereka membicarakan tentang sepak bola dan peran mereka sekarang satu sama lain.
"Aku menanyakan padanya tentang seorang pemainnya, seorang gelandang," ungkap Ronaldo.
"Dia mengatakan padaku banyak hal menakjubkan, aku menjelaskan padanya apa yang aku lakukan (di Rela Valladolid) dan dia berpikir itu sepertinya luar biasa, dia selalu ingin membantuku," jelas Ronaldo.
Selain mengungkap percakapan terkahirnya dengan Maradona, Ronaldo juga mengungkap alasan kenapa Maradona suka memakai dua jam tangan.
Ternyata kedua jam tangan itu adalah hadiah dari putrinya sehingga ia tak pernah melepasnya.
Namun, akhirnya Maradona memberika satu pada Ronaldo dan akan dijaganya selama hidupnya.
Source | : | Marca |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |