Jika Tak Mau Berkorban, Lionel Messi Diminta Pergi dari Barcelona

Ananda Lathifah Rozalina Senin, 14 Desember 2020 | 13:39 WIB
Aksi megabintang Barcelona, Lionel Messi, saat melawan Levante pada Minggu (13/12/2020). (TWITTER.COM/BARCELONA)

 

BolaStylo.com - Calon presiden Barcelona, Emili Rousaud menyarankan Lionel Messi pergi jika tak mau berkorban.

Barcelona saat ini memang tengah dalam masalah, tak cuma soal performa tapi juga finansial.

Barcelona bahkan diprediksi bakal bangkrut jika tak kunjung mengatasi masalah keuangan mereka.

Salah satu jalan yang ditempuh Barcelona untuk menstabilkan kondisi keuangan adalah dengan memotong gaji para pemainnya.

Namun, tentu keputusan ini tak disetujui semua pemain termasuk Lionel Mesi.

Messi menjadi salah satu yang tampaknya agak keberatan dengan hal itu.

Terkait hal ini, kandidat presiden Barcelona, Emili Rousaud pun menyarankannya untuk pergi jika tak ingin melakukan pengorbanan.

"Kami akan duduk bersama dengan Messi dan meminta untuk memoting gaji," tutur Rousaud.

"Saat ini, dengan keadaan apa adanya, itu tidak dapat dipertahankan."

"Kami akan memintanya untuk berkorban. Jika tidak ada kesepakatan, maka Messi akan pergi," jelas Rousaud.

Rousaud tentu paham benar jika Messi adalah sosok yang penting bagi klub.

Klub akan mencoba memeprtahankannya, tapi tentu kepentingan klub lebih penting dari sekadar mempertahankan Messi dengan gaji tingginya.



Source : Marca
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan