Liverpool Vs Tottenham - Gelandang Ini Pede Bisa Pecundangi The Reds

Eko Isdiyanto Rabu, 16 Desember 2020 | 06:00 WIB
Tottenham Hotspur lolos ke babak 32 besar Liga Europa sebagai juara grup usai mengalahkan Royal Antwerp. (EUROPA LEAGUE)

"Laga nanti adalah peluang sekaligus peluang berikutnya bagi kami," ucap Hojbjerg kepada Sportsmole.

"Kami berada pada momen yang bagus, kami bermain dengan baik dan hanya perlu melanjutkan apa yang sudah kami lakukan.

Baca Juga: Manchester United Disebut Sulit Juara Liga Inggris Bersama 5 Pemain Ini

"Meningkatkan permainan, istirahat dan kembali berjuang. Ini sangat luar biasa untuk kami berjuang kembali," imbuhnya.

Lebih lanjut, seolah paham dengan kondisi tim lawan yang sedang pincang karena beberapa pemain andalan dipaksa absen setelah cedera.

Ekspresi pelatih Liverpool, Juergen Klopp usai pemain terbaik Belgia cetak gol dalam laga lanjutan Liga Champions 2019-2020.

Hojbjerg meyakini kemenangan atas Liverpool dalam laga nanti dapat menegaskan bahwa Tottenham Hotspur adalah pesaing gelar juara sesungguhnya.

"Yang penting kami berada di tempat yang kami inginkan, mendapat peluang untuk terus bersaing meraih gelar juara," ujar Hojbjerg.

Baca Juga: Manchester United Tidak Punya Mimpi Juara Liga Inggris Lagi?

"Kami akan menunjukkan pad alaga nanti bahwa kami adalah penantang gelar juara. Akan kami tunjukkan seberapa jauh perkembangan kami sebagai sebuah tim." imbuhnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan