Piala Uber 2020 - Meski Bawa Angin Segar, Greysia/Apriyani Akui Kesalahan Ini!

Sumakwan Wikie Riaja Sabtu, 9 Oktober 2021 | 22:00 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, saat bertanding melawan wakil Jerman, Stine Küspert/Emma Moszczynski, pada pertandingan pertama penyisihan Grup A Uber Cup 2020, di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Sabtu (9/10/2021) (YVES LACROIX/BADMINTON PHOTO)

BolaStylo.com - Ganda putri Indonesia, Greysia Polii dan Apriyani Rahayu mengaku masih banyak melakukan kesalahan usai melakoni laga pembuka Uber Cup 2020.Peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020, Greysia/Apriyani sukses sumbangkan poin bagi Indonesia di laga pembuka Piala Uber 2020.Bertanding di Ceres Arena pada Sabtu (9/10/2021), ganda putri unggulan Indonesia ini mampu melibas wakil Jerman Stine Kuspert/Emma Moszczynski dengan skor 21-16, 21-17.Alhasil, pasangan unggulan Indonesia ini mampu menyumbang poin bagi Indonesia menjadi 2-0.

Baca Juga: Piala Thomas 2020 - Pelatih Jepang Beberkan Titik Lemah Kento Momota!Meski berhasil memetik kemenangan, namun pasangan terbaik putri Indonesia ini mengaku masih melakukan banyak kesalahan.Terlihat, penampilan Greysia/Apriyani untuk meraih kemanangan juga memerlukan perjuangan yang keras.Pasalnya kegemilangan Stine Kuspert/Emma Moszczynski di laga pembuka tersebut menjadi biang kewalahannya Greysia/Apriyani untuk memetik kemenangan."Seperti pemain Eropa lainnya, tadi lawan juga bermain berani dan bisa menikmati pertandingan," kata Apriyani dikutip BolaStylo dari BolaSport.

Baca Juga: Pelatih Portugal Semprot Solskjaer Usai Cadangkan Cristiano Ronaldo"Kami pun mencari-cari pola terbaik. Akhirnya gim pertama memang bisa lancar-lancar saja."Pola permainan kami akhirnya bisa ketemu dan bisa menang," jelas pebulu tangkis kelahiran 1998 itu.Apalagi pasangan ganda putri terbaik Indonesia ini mengaku sering membuat kesalahan.

Baca Juga: 33 Nama Dipilih Shin Tae-Yong, 3 Diantaranya Main di Liga EropaLebih lanjut, Apriyani menyebut jika kesalahan tersebut selalu berulang yang mana menguntungkan bagi pihak lawan."Setelah kehilangan banyak poin itu, kami mencoba-coba pola, tetapi malah keterusan membuat kesalahan," imbuhnya."Akhirnya bisa dapat dan mencoba lagi satu demi satu poin, coba membalikkan keadaan akhirnya bisa menang," pungkasnya.Dilain sisi, tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska tak lupa mengapresiasi rekan-rekan merah putih di Piala Uber 2020 untuk tetap bermain lepas.

Baca Juga: Piala Uber 2020 - Tak Main-Main Hadapi Jerman, Apriyani: Lengah Dikit Berbahaya!Tak hanya itu, pebulutangkis 22 tahun ini juga menambahkan jika modal terkuat untuk tampil di ajang beregu ialah kepercayaan kepada seluruh tim.Apalagi dirinya juga berhasil melibas wakil Jerman Yvonne Li di partai pembuka Piala Uber 2020 dengan skor 21-10, 21-14."Oleh karena itulah, saya pun begitu percaya dengan tim, percaya dengan diri sendiri, dan percaya partner juga dengan tim ofisial," tuturnya."Sebagai satu tim, Indonesia bisa selalu kompak dan semangat membela Indonesia," kata Gregoria.

Baca Juga: Piala Thomas & Uber 2020 - Banyak Pemain Dicurigai Langgar Protokol Kesehatan, BWF Respon Begini

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : BolaSport.com
Penulis : Sumakwan Wikie Riaja
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan