Denmark Open 2021 - Mental Baja Praveen/Melati Bikin Malaysia Tercengang!

Sumakwan Wikie Riaja Jumat, 22 Oktober 2021 | 16:00 WIB
Pasangan ganda campuran Malaysia, Goh Soon Huat/Shevon Jemie Lai, melakukan selebrasi setelah memastikan diri ke semifinal All England Open 2019, Jumat (8/3/2019). (ALL ENGLAND BADMINTON)

BolaStylo.com - Ganda campuran Malaysia, Goh Soon Huat/Shevon Jamie Lai mengaku tercengang usai takluk ditangan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.Pertandingan besar antar wakil ganda campuran Malaysia dan Indonesia terjadi di babak 16 besar Denmark Open 2021.Yakni Goh Soon Huat/Shevon Jamie Lai vs Praveen/Melati pada Kamis (21/10/2021) malam WIB.Namun keperkasaan wakil Indonesia di sektor ganda campuran itu mampu keluar sebagai pememangan dengan skor 21-14, 21-12 atas Goh Soon Huat/Lai Shevon Jamie Lai.

Baca Juga: Denmark Open 2021 - Fajar/Rian Bongkar Rahasia Jajaki 8 Besar, Malaysia Menunggu!Dengan demikian, praktis bagi pasangan Praveen/Melati yang berhasil masuk ke babak 8 besar Denmark Open 2021.Sedangkan, Goh Soon Huat/Shevon Jamie Lai harus angkat kaki lebih dulu dari tanah Viktor Axelsen.Adapun kekalahan tersebut dinilai sebagai luka yang mendalam bagi pasangan ganda campuran Malaysia itu.Pasalnya, hasil minor yang didapati Goh Soon Huat/Shevon Jamie Lai kembali terulang secara tiga kali beruntun atas Praveen/Melati.

Baca Juga: Denmark open 2021 - Ingatan Juara di 2 Tahun Lalu, Preveen/Melati Masih Meraba-Raba!Di mana saat pertama kali bertemu di Hongkong Open 2018, Goh/Lai tunduk ditangan Praveen/Melati dengan skor 14-21, 16-21.Kemudian di New Zealand Open 2019, pasangan nomor 4 Indonesia berhasil mendulang kesuksesan dengan mengalahkan Goh/Lai 21-14, 21-19 hingga berlanjut di turnamen Denmark Open 2021 ini.Meski sebelumnya mengaku tampil percaya diri setelah memasuk lapangan, namun mental baja dari Praveen/Melati terpaksa meluluhkan semangat Goh/Lai."Kami cukup tertohok dengan kekalahan ini, karena kami sebelumnya masuk ke lapangan dengan penuh percaya diri," kata Jamie Lai sebagaimana dilansir dari The Star.

Baca Juga: Hadapi Sang Mantan, Pemain Blasteran Ini Masih Sayang PSS SlemanDipaksa pulang oleh Praveen/Melati malah membuat ganda campuran unggulan Malaysia mengaku siap untuk tampil di ajang French Open 2021 nanti.Serta ganda campuran berperingkat 13 dunia ini juga mengatakan siap memperbaiki kesalahan mereka di Denmark Open 2021 ini."Meskipun kami kalah lagi, kami bisa melihat ada beberapa peningkatan di permainan kami," tegas Jamie Lai."Kondisi kok dan lapangan di sini juga berbeda. Kami hanya perlu menyesuaikan lagi dan kembaki fokus ke turnamen selanjutnya. Kami akan terus berusaha," pungkasnya.

Baca Juga: Bus Dirusak! Arema Kirim Surat ke PSSI, Satu Oknum Diamankan

Selain itu, pasangan ganda campuran unggulan Indonesia Praveen/Melati akan melanjutkan perjalanan mereka di babak 8 besar dengan menghadapi wakil China Deng Yan Zhe/Du Yue pada Jumat (22/10/2021).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : The Star
Penulis : Sumakwan Wikie Riaja
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan