Persebaya Vs Persib -Peluang Juara Lepas, Bajul Ijo Ingin ke Luar Negeri

Sumakwan Wikie Riaja Jumat, 18 Maret 2022 | 15:30 WIB
Taisei Marukawa (tengah) selebrasi golnya bersama Ady Setiawan dan Alwi Slamat. Persebaya Surabaya menekuk Persik Kediri. (PERSEBAYA.ID)

BolaStylo.com - Klub kebanggaan kota Surabaya, Persebaya membidik tiket ke luar negeri usai dinilai bakal kehilangan peluang juara di Liga 1.Persebaya Surabaya akan segera melakoni laga pekan ke-32 Liga 1 musim 2021-2022 melawan Persib Bandung.Berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta pada Sabtu (19/3/2022), Persebaya sudah tidak mampu lagi mengejar perolehan poin untuk meraih gelar juara Liga 1 musim ini.

Baca Juga: All England Open 2022 - Wakil Malaysia Tersisa 3, Sudah Ditunggu Lawan Ini Pula!

Saat ini, Persebaya menempati urutan ketiga klasemen sementara Liga 1 dengan raihan 59 poin dari 31 pertandingan.Sedangkan saingannya, Persib Bandung menempati posisi kedua dengan mengemas 66 poin dari 31 laga.Meski masih ada dua laga tersisa musim ini, tim dengan julukan Bajul Ijo itu dinilai sudah kehilangan peluang meraih gelar juara.Usai kehilangan peluang, Persebaya pun kabarnya beralih membidik tiket untuk menuju kompetisi bergengsi tim Asia, AFC Cup.

Baca Juga: All England Open 2022 - Pulangkan Wakil Malaysia, Ganda Putra Indonesia: Memuaskan!

Skuad asuhan Aji Santoso itu kini mengincar posisi ketiga  klasemen untuk mendapatkan satu tiket di AFC Cup.Pelatih Persebaya, Aji Santoso mengaku dirinya optimis untuk dapat meraih tiket AFC Cup musim depan."Yang pasti kita akan berjuang keras di tiga pertandingan terakhir."

Baca Juga: Persija Vs Madura United - Belum Bertanding, Macan Kemayoran Sudah Ketiban Sial!

"Masih ada kesempatan untuk finis di posisi ketiga atau kedua. Kita akan kejar itu," ucap Aji Santoso dilansir dari Kompas.comDi sisa pertandingan akhir musim ini, Aji mengatakan bahwa dirinya telah mempersiapk tim dengan sebaik-baiknya."Kita kuatkan di sisi taktik. Waktu yang agak longgar juga kita berikan kesempatan pemain untuk recovery," jelas Aji."Untuk pengganti Marsel yang pasti kita sudah menyiapkan antisipasi," pungkasnya.

Baca Juga: Heboh! Rencana Besar Shin Tae-Yong Untuk SEA Games 2021 Terbongkar

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : Kompas.com
Penulis : Sumakwan Wikie Riaja
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan