Final Thailand Open 2022 - Gelar Pertama Tai Tzu Ying Usai Kalahkan Peraih Emas Olimpiade!

Sumakwan Wikie Riaja Minggu, 22 Mei 2022 | 15:00 WIB
Setelah bertahan selama 999 hari, Tai Tzu Ying akhirnya harus terhempas dari posisi dua besar setelah BWF merilis ranking dunia terbaru pada Selasa (27/8/2019) (INSTAGRAM.COM/TAI_TZUYING)

BolaStylo.com - Tunggal putri asal Taiwan, Tai Tzu Ying berhasil meraih gelar Thailand Open 2022 sekaligus yang pertama di musim ini.Hasil positif itu berhasil diraih tunggal putri nomor satu dunia, Tai Tzu Ying usai berlaga di babak final Thailand Open 2022. Di mana pertandingan final ajang BWF Super 500, Thailand Open 2022 berlangsung pada Minggu (22/5/2022).Di final sektor tunggal putri, Tai Tzu Ying harus berhadapan dengan wakil unggulan asal China, Chen Yu Fei.Meski dihadapkan dengan peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020, Tai Tzu Ying berhasil tampil gemilang.Bertanding di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Tai Tzu Ying berhasil mengakhiri laga final itu selama 62 menit.

Baca Juga: SEA Games 2021 - Akhiri Perang Saudara, Pornpawee Chochuwong Bawa Pulang Medali Emas!

Aroma kemenangan Tai Tzu Ying sejatinya sudah tercium sejak awal pertandingan berlangsung.Di mana andalan tunggal putri Taiwan itu mampu meraih kemenangan 21-15 dari Chen Yu Fei.Meski berhasil meraih kemenangan di gim pertama, namun peforma Tai Tzu Ying terlihat merosot.Tepatnya di set kedua, Tai Tzu Ying harus tertinggal lebih dulu di interval gim dengan skor 8-11.Sayang, peraih medali perak Olimpiade Tokyo 2020 itu harus merelakan gim kedua jatuh ke tangan Chen dengan skor 17-21.Meamsuki set penutup, Tai Tzu Ying berhasil mengembalikkan penampilan gemilangnya.

Baca Juga: Final Thailand Open 2022 - Matsuyama/Shida Akhiri Drama Perang Saudara Selama 64 Menit!

Bahkan, ia sukses unggul telak di interval gim ketiga dengan skor 11-4 atas Chen Yu Fei.Tak ingin mengulur waktu lebih lama lagi, Tai Tzu Ying berhasil menutup pertandingan dengan kemenangan 21-12.Atas keberhasilannya ini, Tai Tzu Ying mampu meraih gelar pertama turname resmi BWF di tahun 2022.Sementara itu, Chen Yu Fei harus puas mengakhiri ajang BWF Super 500, Thailand Open 2022 dengan status runner-up.

Baca Juga: Thailand Open 2022 - Kans Fajar/Rian Meraih Gelar Juara Terbuka Lebar Berkat Catatan Ini!

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : BWF Badminton
Penulis : Sumakwan Wikie Riaja
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan