Menuju Halal Bersama Man City, Erling Haaland Disambut Guyuran Pujian Ini!

Sumakwan Wikie Riaja Jumat, 3 Juni 2022 | 20:12 WIB
Reaksi Erling Haaland dalam duel Bundesliga antara Borussia Dortmund vs Greuther Fuerth di Dortmund (15/12/2021). (INA FASSBENDER/AFP)

BolaStylo.com - Pemain asal Norwegia, Erling Haaland mendapatkan pujian dari salah satu pemain asal Manchester City.Hal itu terjadi setelah kabar rling Haaland yang selangkah lagi menuju tim raksasa Liga Inggris, Manchester City.Haaland dikabarkan bakal hengkang dari tim asalnya Borussia Dortmund pada transfer musim panas 2022 ini.

Keputusan Haaland meninggalkan Borrusia Dortmund ini menjadi bahan perbincangan banyak orang.Apalagi melihat nilai transfer pemain Timnas Norwegia ini menjadi salah satu yang tertinggi pada bursa transfer musim panas 2022.

Baca Juga: Pelatih Timnas U-19 Indonesia Ogah Dicap Beruntung Menang Atas Ghana, Ini Penjelasannya!

Di mana, Haaland dikabarkan dibeli Manchester City dengan mahar sebesar 51 juta poundsterling (Rp 925 miliar).

Erling Haaland resmi menjadi striker baru Manchester City.
Mantan pemain RB Leipzig ini juga dikabarkan telah melakoni serangkaian tes medis bersama The Citizens.Jika benar Haaland akan berlabuh ke Etihad Stadium, maka ajang Liga Inggris musim depan bakal dinilai sengit.Pasalnya, Erling Haaland merupakan salah satu penyerang tajam yang sangat produktif bersama Borrusia Dortmund.Hal itu terlihat dari capaiannya yang sukses mengemas 85 gol dan 23 asisst sejak musim 2020 bersama Dortmund.

Baca Juga: Magis Kemenangan Timnas U-19 Indonesia Hantarkan Ghana ke Jurang Cibiran!

Maka dari itu, salah satu pemain senior Manchester City yakni Kevin de Bruyne memberikan pujian untuk kedatangan Haaland ke Etihad Stadium.Dilansir dari Goal International, de Bruyne mengaku jika Haaland merupakan penyerang terbaik di dunia."Erling Haaland adalah striker kelas dunia," kata de Bruyne.Kedatangan Haaland diyakini dapat menumbuhkan semangat Manchester City di musim depan.Hal itu diyakini de Bruyne setelah melihat statistik pemain berusia 21 tahun itu.

Gelandang Manchester City, Kevin De Bruyne, meniru selebrasi Erling Haaland saat mencetak hat-trick
"Kepindahannya akan membantu kami tumbuh sebagai sebuah tim.""Semua orang berharap banyak. Kami selalu mencari pemain nomor sembilan," ungkapnya."Saya pikir akan bagus memiliki striker yang mungkin mencetak antara 20 dan 25 gol per musim," pungkas pemain Timnas Belgia itu.

Baca Juga: Indonesia Masters 2022 - Greysia Gantung Raket, Apriyani Lanjutkan Tonggak Estafet

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : Goal International
Penulis : Sumakwan Wikie Riaja
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan