Wakil Indonesia Bakal Tampil Menggila di Ajang Malaysia Open 2022!

Sumakwan Wikie Riaja Selasa, 28 Juni 2022 | 09:10 WIB
Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianti menjadi juara Indonesia Masters 2022. (KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO)

BolaStylo.com - Kabid Binpres PP PBSI, Rionny Mainaky mengaku bahwa para wakil Indonesia yang berlaga di ajang Malaysia Open 2022 siap melakukan yang terbaik.

Babak pertama Turnamen BWF Super 750, Malaysia Open 2022 akan dimulai pada Selasa (28/6/2022). Ada 11 wakil tim Indonesia yang akan bertanding pada hari pertama gelaran Malaysia Open 2022 kali ini.Dimulai dari sektor ganda campuran yakni pasangan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari yang akan bertanding melawan Chan Peng Soon/Cheah Yee See (Malaysia).Kemudian ada pasangan Rehan Naufal/Lisa Ayu Kusumawati yang akan menghadapi wakil Hong Kong, Chang Tak Ching/Ng Wing Yung.Di sektor tunggal putra, ada nama Anthony Sinisuka Ginting yang akan menghadapi wakil India, Sai Praneeth B.

Baca Juga: Rahmad Darmawan Ikut Kagum Usai Melihat Ronaldinho Masih Miliki Kemampuan Ini!

Setelah itu ada nama Jonatan Christie melawan tunggal putra India, Sameer Verma.Disusul laga Tommy Sugiarto menghadapi wakil tunggal putra Jepang, Kenta Nishimoto dan Chico Aura Dwi Wardoyo yang melawan wakil Thailand, Sitthikom Thammasin.Di sektor ganda putri, ada dua pasangan Indonesia yang akan bertarung pada babak pertama hari ini.Pasangan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti akan menghadapi wakil Jerman, Stine Kuespert/Emma Moszczynski.Sementara pasangan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi akan bertarung kontra wakil Amerika Serikat, Francesca Corbett/Alison Lee.Setelah itu, ada dua tunggal putri Indonesia yakni Gregoria Mariska Tunjung dan Putri Kusuma Wardani yang juga akan bertanding.Gregoria Mariska sendiri akan berhadapan dengan wakil unggulan asal Jepang, Akane Yamaguchi.Sedangkan Putri Kusuma Wardani akan menghadapi tunggal putri Denmark, Line Hojmark Kjaersfeldt.

Baca Juga: Rahmad Darmawan Ikut Kagum Usai Melihat Ronaldinho Masih Miliki Kemampuan Ini!

Di sektor ganda putra, pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan bertanding melawan Goh V Shem/Low Juan Shen (Malaysia).

Terlepas dari jadwal siapa saja pemain yang akan turun hari ini, tim bulu tangkis Indonesia tidak akan turun full tim pada edisi Malaysia Open 2022 kali ini.

Sebab, ada 3 pasangan ganda putra andalan Indonesia yang terpaksa harus mundur karena masalah cedera.Meski demikian, Kabid Binpres PP PBSI, Rionny Mainaky menjelaskan bahwa skuad Indonesia tetap siap tampil habis-habisan."Walau tidak dengan kekuatan penuh, tapi tim ini juga merupakan tim terbaik dan sudah siap bertanding.""Fokus sudah bagus dan dalam keadaan fit semua," kata Rionny dilansir dari Humas PP PBSI."Hasil kurang baik di Indonesia Open kemarin harusnya tidak membuat mereka down.""Tapi menjadi motivasi untuk membalas kekalahan dan meraih prestasi.""Saya harap anak-anak bisa menyumbang gelar di turnamen ini," pungkasnya.

Baca Juga: Strategi Jitu Shin Tae-yong Bersama Timnas U-19 Bisa Keok Usai Diumbar Sosok Ini!

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : Badminton Indonesia,BWF Badminton
Penulis : Sumakwan Wikie Riaja
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan