Japan Open 2022 - Tak Main-main, Indonesia Kirimkan Sederet Wakil Unggulannya di 3 Sektor Ini!

Sumakwan Wikie Riaja Rabu, 10 Agustus 2022 | 16:19 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo, saat bertanding pada babak pertama Indonesia Open 2022 di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 14 Juni 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASTYLO.COM - Tim bulu tangkis Indonesia akan mengirimkan sederet wakil unggulannya pada turnamen BWF Super 750, Japan Open 2022.Turnamen BWF Super 750, Japan Open 2022 akan segera berlangsung pada 30 Agustus hingga 4 September mendatang.Bertanding di Maruzen Intec Arena Osaka, Jepang, sederet pebulu tangkis ternama dunia termasuk wakil andalan Indonesia pun ikut turun bertarung di kompetisi tersebut.Di sektor tunggal putra, ada dua nama wakil Indonesia yang menjadi unggulan di turnamen BWF Super 750 ini.

Baca Juga: Hasil Drawing Japan Open 2022 - Kento Momota Jadi Momok Besar Wakil Indonesia Ini!

Kedua nama tersebut adalah Anthony Sinisuka Ginting yang berstatus unggulan keenam  dan Jonatan Christie yang berposisi sebagai unggulan ketujuh kompetisi.Terlepas dari status unggulannya, Anthony Sinisuka Ginting tercatat berhasil meraih satu gelar juara di Singapore Open 2022.Sedangkan Jonatan Christie juga sukses meraih satu gelar juara di ajang BWF Super 300, Swiss Open 2022 beberapa waktu silam.Di sepanjang musim ini, pria yang akrab disapa Jojo itu juga sukses menembus babak final Korea Open 2022.Tak cuma di tunggal putra, Indonesia juga memiliki sederet wakil unggulan di sektor ganda putra.Ada tiga ganda putra Indonesia yang masuk daftar unggulan di Japan Open 2022, mereka adalah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (1), Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan(3) dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (5).

Baca Juga: Piala AFF U-16 2022 - Siaplah Hancur Lebur Myanmar, Indonesia Serukan Target Ini!Sektor ganda putra ini menjadi yang paling diharapkan meraih gelar juara, mengingat di sepanjang turnamen musim 2022 ini, banyak wakil ganda putra Indonesia yang meraih gelar juara.Nama-nama seperti Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin menjadi wakil ganda putra Indonesia yang mampu mencatatkan gelar juara pada musim ini.Sementara dua pasangan unggulan lainnya seperti Marcus/Kevin dan Ahsan/Setiawan masih belum berhasil meraih gelar.

Pasalnya, Marcus/Kevin masih belum sepenuhnya pulih karena masalah cedera, sedangkan Ahsan/Hendra tampil cukup impresif dengan meraih posisi runner up di tiga turnamen yakni India Open 2022, All England Open 2022 dan Malaysia Masters 2022.

Selain menurunkan sederet wakil unggulan di sektor tunggal putra dan ganda putra, Indonesia juga memiliki satu wakil unggulan di sektor ganda putri yakni pasangan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti mendapatka posisi unggulan ke-8 ajang Japan Open 2022.

Berstatus sebagai wakil unggulan, sepak terjang Apri/Fadia memang mengguncang persaingan ganda putri dunia di beberapa bulan belakangan.Sejak dipasangkan mereka telah menggondol berbagai prestasi seperti medali emas SEA Games 2021 dan dua gelar juara di Malaysia Open 2022 serta Singapore Open 2022.

Baca Juga: Pelatih Australia Akui Babak Belur di Ajang Piala AFF U-16 2022 Karena Hal Ini!

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : BWFBadminton.com
Penulis : Sumakwan Wikie Riaja
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan