Hasil Kejuaraan Dunia 2022 - Peraih Emas Olimpiade Tampil Sangar di Laga Perang Saudara

Sumakwan Wikie Riaja Rabu, 24 Agustus 2022 | 18:14 WIB
Pasangan ganda putra Taiwan, Lee Yang/Wang Chi Lin, berpose di mixed zone setelah menjalani babak kedua Indonesia Open 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (16/6/2022). (REBIYYAH SALASAH/BOLASPORT.COM)

BOLASTYLO.COM - Ganda putra Taiwan, Lee Yang/Wang Chi-Lin sukses tampil gemilang saat melewati drama perang saudara di babak 32 besar Kejuaraan Dunia 2022.Pasangan Lee Yang/Wang Chi-Lin menjadi satu-satunya wakil ganda putra Taiwan yang lolos ke babak 16 besar Kejuaraan Dunia 2022.Pasangan yang berhasil meraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 ini mampu meraih tiket menuju babak 16 besar setelah melalui drama perang saudara menghadapi kompatriotnya sendiri yakni Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan.Bertanding di Tokyo Metropolitan, Jepang pada Rabu (24/8/2022), Yang/Chi-Lin mampu meraih kemenangan melalui pertarungan selama 48 menit.

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Dunia 2022 - Kandaskan Wakil India, Zhao Jun Peng Tantang Lee Zii Jia!

Di gim pertama, Lee Yang/Wang Chi-Lin berhasil unggul terlebih dahulu dari pasangan Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan dengan skor 21-18.Namun pada gim kedua, penampilan pasangan ganda putra nomor 4 dunia ini menurun dan kalah dengan skor 15-21.Akan tetapi, Lee Yang/Wang Chi-Lin kembali mampu mengembalikan keadaan dengan mendominasi pertandingan di gim ketiga.Lee Yang/Wang Chi-Lin sukses menutup pertandingan dengan kemenangan 21-13.Berkat kemenangan ini, Lee Yang/Wang Chi-Lin akan berjumpa wakil ganda putra Korea yakni Choi Sol Gyu/Seo Seung-jae.Sementara itu, drama perang saudara lainnya juga terjadi pada ganda putra Jepang, antara Akira Koga/Taichi Saito berhadapan dengan Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi.

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Dunia 2022 - Ngenes! Wakil Korea Gugur Berjamaah di Babak 32 Besar

Bertarung selama 1 jam 15 menit, Akira Koga/Taichi Saito berhasil meraih kemenangan dalam rubber gim.Pasangan unggulan ke-16 ini sukses menumbangkan Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi dengan skor 21-17,19-21 dan 21-15.Di sisi lain, laga perang saudara lainnya juga mempertemukan dua wakil ganda putri China, Du Yue/Li Wen Mei yang berhadapan dengan Liu Xuan Xuan/Xia Yu Ting.Hasil dari pertandingan perang saudara dua wakil China itu dimenangkan oleh pasangan Du Yue/Li Wen Mei.Di mana Du Yue/Li Wen Mei berhasil mengalahkan pasangan Liu Xuan Xuan/Xia Yu Ting dengan skor 21-17 dan 21-13.

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Dunia 2022 - Baru Dimulai, Unggulan Malaysia Ini Sudah Keok Duluan

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : BWF Badminton
Penulis : Sumakwan Wikie Riaja
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan