Japan Open 2022 - Move On dari Kejuaraan Dunia, Anthony Sinisuka Ginting Lagi-lagi Terjebak Situasi Genting

Ananda Lathifah Rozalina Senin, 29 Agustus 2022 | 09:00 WIB
Aksi tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting (PBSI)
BOLASTYLO.COM - Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting kembali berpotensi terjebaik situasi genting di Japan Open 2022.Setelah Kejuaraan Dunia 2022 selesai, sederet pebulu tangkis dunia termasuk tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting akan memulai langkah baru di kompetisi Japan Open 2022.Namun, dalam kompetisi yang akan dimulai pada 30 Agustus 2022, Anthony Sinisuka Ginting lagi-lagi harus kembali terjebak dalam situasi kurang menguntungkan.Berdasarkan hasil undian Japan Open 2022, Anthony Sinisuka Ginting kembali berpotensi bertemu dengan raja tunggal putra dunia saat ini, Viktor Axelsen di babak perempat final.
 
Bertemu Axelsen jelas menjadi sebuah situasi yang kurang menguntungak bagi Ginting, mengingat di beberapa pertemuan terakhirnya tunggal putra Indonesia itu harus menelan kekalahan.Di musim 2022 ini, Ginting sudah dibuat 4 kali gigit jari oleh Axelsen saat mengikuti kompetisi All England Open 2022, Indonesia Masters 2022, Indonesia Open 2022 dan yang terbaru, Kejuaraan Dunia 2022.Dalam 4 kompetisi itu, Ginting 3 kali terjegal di perempat final dan satu kali tumbang di semifinal.Namun, sebelum bisa mewujudkan pertemuan dengan Axelsen, Ginting harus melakoni laga menghadapi bocah ajaib Thailand, Kunlavut Vitidsarn terlebih dulu di babak pertama.Jika berhasil menaklukkan Vitidsarn, Ginting kemungkinan akan bertemu dengan tunggal putra Thailand lainnya, Kantaphon Wangcharoen atau tunggal putra China, Li Shi Feng.Di sisi lain Axelsen juga harus melewati tunggal putra Korea Selatan, Heo Kwang Hee dan kemungkinan bertemu dengan rekannya sendiri Han-Kristian Solberg Vittinghus atau tunggal putra China, Shi Yu Qi di babak kedua baru kemungkinan bisa bertemu Ginting di perempat final apabila sama-sama mampu melewati dua babak sebelumnya.Sementara Ginting terjebak situasi menegangkan, tunggal putra Indonesia lainnya, Jonatan Christie akan berhadapan dengan wakil Belanda, Mark Caljouw di babak pertama.Sedangkan Chico Aura Dwi Wardoyo akan menghadapi tunggal putra tuan favorit tuan rumah, Kento Momota.



Source : tournament software
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan