Hasil Denmark Open 2022 - Dua Wakil Thailand Menggila, Singkirkan Pasangan Unggulan!

Sumakwan Wikie Riaja Jumat, 21 Oktober 2022 | 19:15 WIB
Atlet bulutangkis ganda putri Thailand, Jongkolphan Kititharakul dan Rawinda Prajongjai, saat ditemui awak media di Istora Senayan, Jakarta, 17 Juni 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASTYLO.COM - Ada dua wakil Tim Bulu Tangkis Thailand yang sukses meraih hasil gemilang di babak perempat final Denmark Open 2022.

Babak perempat final Denmark Open 2022 yang berlangsung pada Jumat (21/10/2022) tampaknya menjadi hari keberuntungan bagi tim bulu tangkis Thailand.

Pasalnya, ada dua wakilnya yang berhasil meraih kemenangan dan melaju ke babak semifinal.

Baca Juga: Hasil Denmark Open 2022 - Seo/Chae Kandas, Ganda Campuran Korea Selatan Nihil Gelar!

Kemenangan pertama diraih oleh pasangan ganda campuran, Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran.

Pasangan Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran sukses meraih kemenangan atas wakil unggulan keempat asal Korea Selatan, Seo Seung-jae/Chae Yu-jung.

Bertanding di Jyske Bank Arena, Odense, Denmark, Supak/Supissara berhasil menumbangkan Seo Seung-jae/Chae Yu-jung dalam pertarungan selama 52 menit dengan skor 21-19, 6-21, 21-18.

Baca Juga: Denmark Open 2022 – Momentum Jojo Keluar dari Bayangan Buruk Raja Bulu Tangkis Malaysia

Nasib beruntung juga dialami wakil Thailand di sektor ganda putri, Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai.

Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai berhasil menyingkirkan wakil unggulan keempat asal Jepang, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota.

Melalui pertarungan selama 75 menit, Jongkolphan/Rawinda sukses meraih kemenangan dalam rubber gim.

Lebih tepatnya, Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai mampu menumbangkan Fukushima/Hirota dengan skor 21-18, 13-21 dan 21-11.

Alhasil, kedua wakil Thailand ini akan turun bertanding di babak 4 besar Denmark Open 2022 pada Sabtu (22/10/2022).

Baca Juga: Denmark Open 2022 – Hadapi Loh Kean Yew, Viktor Axelsen Dihantui Catatan Buruk Ini!

 



Source : BWF Badminton
Penulis : Sumakwan Wikie Riaja
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan