Tak Ada Ampun, Pemain Timnas U-20 Indonesia Akui Latihan Ala Shin Tae-yong Berat!

Sumakwan Wikie Riaja Minggu, 13 November 2022 | 11:00 WIB
Shin Tae-yong ()

BOLASTYLO.COM - Ada salah satu pemain Timnas U-20 Indonesia yang membeberkan program latihan Shin Tae-yong memang sangat berat.

Shin Tae-yong dan sederet pemain Timnas U-20 Indonesia saat ini tengah sibuk menjaani pemusatan latihan di Eropa.

Diketahui, pemusatan latihan skuad Garuda Nusantara ini merupakan bagian dari persiapan menuju ajang Piala Dunia U-20 2023.

Demi persiapan yang matang, pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong pun tak ragu-ragu menempa fisik para pemainnya.

Baca Juga: Bungkam FC Bekasi City, Luis Milla Sempat Merasa Tak Puas: Berbeda!Salah satu pemain Timnas U-20 Indonesia, Frengky Missa bahkan menuturkan jika pelatihan ala Shin Tae-yong memang berat.

"Latihan pasti selalu berat," kata Frengky, dilansir dari laman resmi Persija Jakarta.Frengky Missa merupakan pemain skuad Garuda Nusanatara yang sudah satu bulan mengikuti TC bersama Shin Tae-yong di Eropa.Meski demikian, Frengky menyebut tetap ada hari libur yang dimanfaatkan dengan baik oleh para pemain.

Baca Juga: Australia Open 2022 – Putri KW Comeback, Wakil Indonesia Ditargetkan Juara!

"Tapi saat sedang libur latihan kami pasti pakai hari libur itu dengan sangat baik," ungkapnya.Terlepas dari itu, Frengky Missa dkk saat ini sudah menjalani enam pertandingan uji coba selama di Turki dan menuai hasil beragam.

Mereka pun dijadwalkan untuk melanjutkan pemusatan latihan ke Spanyol, setelah agenda di Turki rampung.Dalam pelatihannya di Spanyol nanti, Timnas U-20 Indonesia dikabarkan akan menjadi peserta kompetisi bertajuk Pinatar Arena di Spanyol.

"Dari awal memang kami sudah direncanakan untuk ikut turnamen di Spanyol," tutur Frengky."Tapi untuk sekarang kami akan terus latihan di Turki dulu," tambahnya.Ajang tersebut juga akan diikuti beberapa tim kontestan Piala Dunia U-20 2023 seperti Spanyol U-19, Denmark U-19, Arab Saudi U-20, Ceko U-19, dan U-21, Prancis U-20 hingga Slovakia U-20, Jepang U-20, Norwegia U-21 hingga timnas U-20 Indonesia.Adapun jadwal dari turnamen tersebut akan berlangsung pada 14 hingga 20 November 2022.

Baca Juga: Australia Open 2022 – Dua Andalan Tunggal Putra Mundur, Ini Penyebabnya!

 



Source : Persija Jakarta
Penulis : Sumakwan Wikie Riaja
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan