Menjelang TC di Spanyol, Shin Tae-yong Resah Akan Kondisi Timnas U-20 Indonesia

Sumakwan Wikie Riaja Senin, 14 November 2022 | 13:00 WIB
Pelatih timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong saat laga uji coba melawan timnas Turki (26/10/2022). (PSSI)

BOLASTYLO.COM - Pelatih Timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong mengaku resah sebelum pemusatan latihan (TC) di Spanyol berlangsung.

Timnas U-20 Indonesia akan segera bertolak menuju Spanyol, setelah sebelumnya berada di Turki untuk melakukan rangkaian pemusatan latihan berikutnya.

Timnas U-20 Indonesia dijadwalkan berangkat pada Selasa 15 November 2022 menuju negeri El Matador tersebut.Di Spanyol nanti, skuad Garuda Nusantara akan menjalani serangkaian pelatihan dan juga pertandingan dengan mengikuti turnamen yang bertajuk Calida Region de Murcia Football Week.

Baca Juga: Dibungkam Tim Timur Tengah, Shin Tae-yong: Pemain Masih Belum Paham!

Meski hanya sebatas turnamen biasa saja, namun peserta dalam turnamen tersebut merupakan sederet tim kuat di Eropa dan Asia seperti Timnas Prancis ,U-20 Arab Saudi U-20, Slovakia U-20, Jepang U-20, Ceska U-21, dan Norwegia U-21.Turnamen itu tentu menjadi momentum bagi Timnas U-20 Indonesia untuk mempersiapkan fisik sekaligus mental dalam menghadapi Piala Dunia U-20 tahun depan.

Ronaldo Kwateh dkk pun dijadwalkan menghadapi laga pertama melawan Prancis U-20 pada Kamis (17/11/2022) dan dilanjutkan bertemu Slovakia U-20 pada Sabtu (19/11/2022).

Menjelang laga tersebut, Shin Tae Yong menuturkan jika timnya akan berusaha lebih fokus, mengingat Prancis merupakan tim kelas dunia.

"Karena kami ada pertandingan langsung melawan Prancis dan Slovakia, kami akan lebih fokus ke pertandingan,"kata Shin Tae-yong dilansir dari BolaSport.com.

Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 – Kode Neymar Menyusul Lionel Messi Pensiun dari Timnas?

"Prancis lawan yang bagus karena satu-satunya tim kelas dunia," imbuh Shin Tae-yong.

Walau bertekad mempersiapkan anak didiknya dengan baik, Shin Tae-yong tampak merasakan keresahan terkait kondisi anak didiknya.

Shin mengkhawatirkan kondisi para pemain yang belum tentu bisa kembali normal setelah melakukan perjalanan jauh.

"Tetapi, saya khawatir kami akan melakukan perjalanan yang jauh, jadi apakah kondisi para pemain bisa kembali normal atau tidak," ungkapnya.Sebelumnya, Timnas U-20 Indonesia sudah memainkan tujuh pertandingan uji coba di Turki.Adapun hasil dari pertandingan tersebut meliputi, 3 kemenangan, 2 imbang dan 2 kekalahan.

Baca Juga: Luis Milla Akui Skuad Maung Bandung Masih Belum Gacor, Namun...

 



Source : BolaSport.com
Penulis : Sumakwan Wikie Riaja
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan