BolaStylo.com - Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, saat ini tengah berusaha untuk sembuh dari cedera otot paha yang membekapnya.
Cedera yang dialami Cristiano Ronaldo itu didapatnya ketika memperkuat timnas Portugal melawan Serbia pada laga Grup B Kualifikasi Piala Eropa 2020.
Saat itu, Cristiano Ronaldo harus ditandu keluar pada menit ke-31 karena cedera yang dialaminya.
Menindaklanjuti cedera itu, Cristiano Ronaldo kini tengah berpacu dengan waktu untuk segera sembuh dari cedera hamstring.
Baca Juga : Dapat Ancaman Pembunuhan, Victor Lindelof Lewatkan Kemenangan Manchester United
Sebelumnya Ronaldo sempat terbang ke Barcelona untuk melakukan pengecekan lebih lanjut agar mengetahui tingkat cedera yang dialaminya.
Sepulang dari Barcelona, Ronaldo semakin menunjukkan motivasinya untuk segera pulih dari cedera yang membekapnya.
Belum lama ini, megabintang Juventus itu menjalani program pemulihan cedera dengan metode berenang.
Baca Juga : Reaksi Cristiano Ronaldo saat Lihat Sepatu Ukuran 50 Milik Salah Satu Big Men NBA
Aktivitas pemulihan cedera itu diunggah Ronaldo melalui akun media sosial Instagram pada Sabtu (30/2/2019).
Dalam video yang diunggahnya, Ronaldo nampak lincah saat melakukan front crawl (gaya bebas) di kolam renang.
"Bekerja keras dalam penyembuhan saya," tulis Ronaldo dalam unggahannya.
Baca Juga : 3 Permintaan Martunis yang Dikabulkan Ronaldo, dari iPhone 6 hingga Nonton Real Madrid
View this post on Instagram
Ronaldo diprediksi bisa kembali berlaga saat Juventus melawan AC Milan pada 6 April mendatang.
Dengan demikian Ronaldo diperkirakan sudah pulih saat Juventus melawan Ajax Amsterdam pada babak perempat final Liga Champions yang digelar 10 April 2019.
Source | : | BolaStylo |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR