BolaStylo.com - Piala AFF U-15 2019 pertandingan keempat timnas U-15 Indonesia, Marselino Ferdinan catatkan namanya sebagai pencetak gol terbanyak tim.
Piala AFF U-15 2019 pertandingan keempat menempatkan timnas U-15 Indonesia ke puncak klasemen sementara Grup A.
Pertandingan keempat fase Grup A Piala AFF U-15 2015 digelar pada Jumat (2/8/2019) di Stadion Chonburi Campus.
Timnas U-15 Indonesia raih kemenangan besar atas Filipina di laga keempat fase grup dengan skor akhir 4-0.
Empat gol timnas asuhan Bima Sakti dicetak oleh Marselino Ferdinan, Wahyu Agung, Marcel dan Alexandro.
Baca Juga: Fakta Menarik Top Skor Timnas U-15 Indonesia di Piala AFF U-15 2019 Asal Persebaya
Hasil tersebut sekaligus menempatkan timnas U-15 Indonesia di puncak klasemen sementara dengan raihan 10 poin.
Marselino dkk juga sekaligus menggeser Timor Leste dari singgasana klasemen sementara.
View this post on Instagram
Timor Leste baru akan melakoni pertandingan keempat pada pukul 18.00 WIB (2/8/2019) melawan Singapura.
Sementara itu, hasil ini menjadi kekalahan keempat bagi timnas U-15 Filipina.
Filipina 'semakin nyaman' di dasar klasemen dan dipastikan tidak lolos ke babak selanjutnya.
Kemenangan ini juga menjadikan Marselino Ferdinan menasbihkan dirinya menjadi pencetak gol terbanyak timnas U-15 Indonesia di Piala AFF U-15 2019.
View this post on Instagram
Pemain Persebaya Surabaya U-16 itu sukses mencatatkan 4 gol dalam 4 pertandingan timnas di turnamen tersebut.
Torehan golnya hanya bersilisih satu angka dari raihan penyerang Timor Leste, Gali Freitas yang sudah mencatatkan lima gol dalam tiga pertandingan.
Baca Juga: Nasib Menyedihkan Atlet, Rela Jadi Kuli Bangunan Demi Kehidupan Bersama Istri
Marselino masih memiliki kesempatan menyalip torehan Gali Freitas pada laga pamungkas babak penyisihan Grup A Piala AFF U-15 2019.
Pada laga terakhir fase grup, tim asuhan Bima Sakti akan melawan Myanmar.
Pertandingan akan digelar pada Minggu (4/8/2019) di Stadion Chonburi Campus, tepat pada pukul 15.00 WIB.
Source | : | bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR