Meskipun begitu, Lampard tetap berambisi untuk meraih kemenangan ketika bermain di hadapan para pendukungnya sendiri.
Apalagi ia ingin mempertahankan posisi empat besar guna meraih tiket Liga Champions untuk musim depan.
Di sisi lain, Everton juga berambisi mencuri poin penuh dari Stadion Stamford Bridge.
Ancelotti ingin memperbaiki posisi The Toffees di klasemen Liga Inggris.
Baca Juga: Kento Momota Ungkap Fakta Sebenarnya di Balik Kecelakaan Mobil
Kini Chelsea berada di posisi keempat dengan perolehan 45 poin sedangkan Everton berada di urutan ke-12 dengan 37 poin dari 28 laga.
Mampukah Lampard mematahkan taktik jitu dari mantan gurunya dan membawa kemenangan bagi Chelsea?
Laga antara Chelsea kontra Everton akan disiarkan oleh Mola TV selaku pemegang hak siar.
Berikut link live Chelsea vs Everton pada lanjutan Liga Inggris 2019-2020 pekan ke-29.
Baca Juga: Habiskan Satu Malam di Penjara, Tindakan Ronaldinho Disebut Mengancam Negara
Source | : | instagram.com,bolastylo.bolasport.com,football.london.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR