BolaStylo.com - Pemain veteran Arsenal, Willian resmi mengakhiri kontraknya bersama The Gunners di tengah kondisi tim yang berada di urutan terakhir EPL.
Arsenal kini menjadi perbincangan pecinta sepak bola dunia.
Pasalnya, The Gunners saat ini berada di urutan terakhir klasmen sementara Premier League.
Tercatat, Arsenal mengalami tiga kali kekalahan dari pekan pertama Premier League hingga saat ini.
Meski berhasil meraih kemenangan di piala EFL (Carabao Cup) kontra West Bromwich Albion namun penampilan Arsenal di Premier League tak kunjung membaik.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Pindah ke Man United, Pacarnya Rela Korbankan Hal Ini
Lebih parahnya lagi, skuad asuhan Mikel Arteta ini belum pernah meraih satu gol pun di kompetisi Liga Inggris 2021/2022 dari tiga pertandingan di awal.
Naasnya lagi, Arsenal juga sudah merogoh kocek dengan nilai fantastis guna mendatangkan skuad terbaik di musim ini.
Tercatat, The Gunners mengeluarkan uang sebesar 133 juta Pounds (Rp 2,5 Triliun).
Dengan pembelian termahal pemain Timnas Inggris, Ben White senilai dari Brighton sebesar 50 juta Pounds (Rp 985 Miliar).
Baca Juga: Datang ke Old Trafford, Pogba Sebut Ronaldo Miliki DNA Juara Bersama Man United!
Disusul kedatangan Matin Odegaard dari Real Madrid dengan harga senilai 30 juta Pounds atau sebesar (Rp 591 miliar) serta tambahan 4 juta Pounds (Rp 78 miliar).
Serta rentetan pemain anyar lainnya yang datang ke Emirates Stadium pada musim 2021/2022.
Bak jatuh tertimpa tangga, pemain asal Brasil, Willian saat ini sudah resmi dilepas skuad Mikel Arteta.
Pasalnya, Willian tidak bermain bersama Arsenal di musim ini juga mendapatkan imbas dari tim yang berada di urutan terakhir klasmen sementara EPL.
Baca Juga: Lupakan Yamaha, Begini Pesan Vinales Saat Jalani Tes Pertama Bersama Aprilia
Tak hanya mendapatkan imbas dari penampilan The Gunners di Premier League, Willian juga dikabarkan harus pulang ke kampung halamanya, Brasil.
Best of luck at @Corinthians, @willianborges88 ????
— Arsenal (@Arsenal) August 30, 2021
Dilansir dari laman resmi klub, Arsenal resmi melepas sang pemain per hari Senin (30/8/2021) serta sudah mengeluarkan pernyataan resminya.
"Kami sudah mencapai kesepakatan bersama Willian untuk mengakhiri kontrak efektifnya per hari ini," tulis Klub.
Meski kontrak Willian bersama Arsenal tercatat hingga musim 2023 namun pihak The Gunners tetap mengakhiri kontrak sang pemain.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Pulang, Paul Pogba Yakin Manchester United Bisa Juara
Sebab, Willian tak memberikan kontribusi lebih kepada The Gunners terhitung sejak kedatanganya di awal musim 2020.
Apalagi proses pemutusan kontrak ini dikarenakan masalah gaji.
Diketahui Willian menjadi pemain dengan gaji tertinggi di Arsenal mencapai 150.000 poundsterling (sekitar Rp 3 miliar) per pekannya.
Untuk itu, Willian terpaksa didepak Arsenal ke salah satu klub Liga Brasil, Corinthians.
Baca Juga: Dari Puasa 2 Tahun Sampai 17 Langkah Transfer, Begini Ritual Real Madrid Rekrut Mbappe
"Willian akan pergi untuk kesempatan baru bersama Corinthians di Brasil, di mana dia memulai karirnya," jelas Arsenal.
Menurut pakar transfer sepak bola, Fabrizio Romano menjelaskan proses bergabungnya Willian ke Corinthians akan segera terwujud.
Contract termination signed between Willian and Arsenal. He’ll fly to Brazil on Tuesday night in order to complete his move to Corinthians. Confirmed, he’ll leave on a free transfer. ???????????? #AFC #Corinthians
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) August 30, 2021
Dengan kesepakatan pemain 33 tahun itu akan dilepas sebagai pemain bebas transfer.
View this post on Instagram
Source | : | Arsenal,Twitter Fabrizio Romano |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Reno Kusdaroji |
KOMENTAR