Bikin Manchester United Rugi Ratusan Juta, Fan Fanatik Cristiano Ronaldo Malah Semakin Bangga

Katarina Erlita candrasari Sabtu, 24 November 2018 | 14:57 WIB
Dilman nekat menerobos masuk ke tengah lapangan hanya demi bertemu Cristiano Ronaldo, Selasa (23/10/ (instagram.com/dilmancr.7)

BolaStylo.com - Akibat ulah fan fanatik Cristiano Ronaldo yang bikin kisruh matchday 3 Grup H Liga Champions, Manchester United harus menanggung kerugian besar.

Saat itu seorang fan fanatik bernama Dilman nekat lari ketengah lapangan demi bertemu langsung dengan sang idola, Cristiano Ronaldo, Selasa (23/10/2018).

Setelah dikendalikan oleh petugas keamanan, Dilman mendapatkan aksi simpatik dari Ronaldo.

CR7 berpesan agar petugas keamanan tidak memperlakukan Dilman terlalu kasar.

Cristiano Ronaldo juga mengajak Dilman bersalaman, tersenyum, melakukan selfie, kemudian mengembalikan ponselnya.

Akibat aksi nekat Dilman itu Manchester United harus membayar denda 8.000 euro atau sekitar lebih dari 131 juta rupiah.

Denda itu diberikan oleh Badan Pengendalian, Etika, dan Disiplin UEFA kepada tim Setan Merah sebagai sanksi disipliner.

Meski begitu, Dilman malah semakin bangga dan tidak merasa bersalah sama sekali.

Melalui media sosial Instagram, Dilman mengunggah foto ketika dirinya melakukan aksi nekat itu.

Baca Juga : Soal Kasus Kontroversi Sergio Ramos, Begini Tanggapan Badan Anti Doping Dunia

Sontak postingan itu langsung banjir komentar negatif dari netizen.

@yousif_izzeddin249: "Dia tidak akan berhenti sampai mati"

@jimiffox: "Berhenti mengunggah foto itu, kamu sudah berlebihan"

@bornstriker7: "Oh tidak lagi, aku akan segera unfollow dirimu"

@shamss6565: "Tolong hentikan ini"

@aparmoisthebest1: "Stop bro foto-foto itu mulai mengganggu"



Source : instagram.com/dilmancr.7
Penulis : Katarina Erlita candrasari
Editor : Nina Andrianti Loasana
Video Pilihan