Derrick Lewis sukses mengubah nasibnya dengan ikut serta dalam pertarungan MMA di UFC.
Sebelumnya, Derrick merupakan seorang narapidana yang pernah menghabiskan lima tahun hidupnya di balik jeruji besi akibat tuduhan penyerangan yang mengakibatkan dia dikeluarkan dari SMA.
Sebagai narapidana yang hampir tak memiliki masa depan, Lewis bertarung di UFC dan mengemas keuntungan miliaran rupiah.
2. Ronda Rousey
Ronda Rousey menjadi sejarah perkembangan UFC dimana dia adalah petarung UFC wanita pertama.
Ronda Rousey sebelumnya tak punya rumah dan hanya memiliki sebuah mobil yang dia gunakan sebagai atap untuk tempat tinggal.
Rousey hidup dengan mengandalkan pertarungan jalanan untuk melanjutkan hidupnya sebelum akhirnya menjadi petarung UFC yang berpenghasilan besar.
Kini, sosoknya kerap tampil menghiasi film layar lebar, yang terbaru adalah Mile 22.
Dalam film tersebut, Rounda juga beradu akting dengan salah satu aktor sekaligus pesilat kenamaan asal Indonesia, Iko Uwais.
Baca Juga : Raih Penghargaan Jelang Pensiun, Liliyana Natsir Malah Minta Maaf
3.Daniel Cormier
Daniel Cormier, merupakan petarung UFC yang juga memiliki masa kelam.
Tak berbeda jaug dengan Rounda Rousey, Daniel Cormier juga hidup di mobil yang dia gunakan sebagai atap tempat tinggalnya lantaran tak punya rumah.
4. Conor McGregor
Conor McGregor sempat mengalami nasib miris, dia dulunya adalah seorang tukang pipa di Republik Irlandia.
Bahkan, beberapa sumber mengatakan McGregor sempat menjadi gelandangan yang hidup di jalanan karena tak punya rumah.
Kini, Conor McGregor sudah hidup bergelimang harta melalui pertandingan UFC dan penjualan minuman keras yang dia ciptakan.
Baca Juga : Kronologi Anggota Suicide Squad Culik Lewis Hamilton di Abu Dhabi
Source | : | BolaSport.com,bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Muhammad Shofii |