Piala AFF 2018 - Tak Kalah Fanatik dari Indonesia, Pengorbanan Ekstrem Fan Malaysia demi Tonton Final Disoroti Media Asing

Ananda Lathifah Rozalina Jumat, 7 Desember 2018 | 17:47 WIB
Trofi Piala AFF saat dipamerkan di Jakarta (Kompas.com/Alsadad Rudi)

BolaStylo.com- Fans Malaysia ternyata memiliki antusias yang tak kalah dari para pendukung di Indonesia.

Indonesia dikenal memiliki para pendukung yang luar biasa loyal dan bersemangat jika sudah berhubungan dengan Timnas Indonesia.

Beberapa pertandingan Timnas Indonesia atau klub Indonesia yang berlaga melawan tim luar negeri pernah menyabet gelar penonton terbanyak versi federasi sepak bola AFC.

Sebagai contoh kala Persija Jakarta menghadapi Tampines Rover di kandang sendiri yakni Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) berhasil meraih 49.056 penonton dan menjadi yang terbanyak di babak penyisihan grup Piala AFC pada Maret 2018 silam.

salah satu aksi suporter Timnas Indonesia

Kefanatikan fans Indonesia ini juga pernah disaksikan di Malaysia pada ajang Sea Games 2017.

Banyak pekerja yang nekat libur demi menonton skuat garuda.

Namun, rupanya tak cuma Indonesia, sang negeri tetangga, Malaysia juga memiliki penggemar yang juga cukup fanatik.

Baca Juga : Video Transformasi Kevin Sanjaya Tersebar, Netizen Jadi Naksir Parah

Dilansir BolaStylo.com dari Fox Sports Asia, para pendukung Malaysia rela menjual barang-barang berharga demi membeli tiket dan akomodasi ke Hanoi.



Source : foxsportsasia.com
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Muhammad Shofii
Video Pilihan