BolaStylo.com - Pertandingan dua klub Liga 1, Persija Jakarta dan Mitra Kukar akan menjalani laga sengit pada pekan terkhir Liga 1 Musim 2018, Minggu (9/12/2018) ternyata menarik perhatian warga negara asing.
Laga pertarungan terakhir Persija kontra Mitra Kukar itu akan diselenggarakan di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada pukul 15.30 WIB.
Namun, sebelum berlangsung, pertarungan dua klub ini menyita perhatian banyak pihak.
Pasalnya, pertarungan tersebut seolah menjadi laga pertarungan hidup mati kedua klub.
Baca Juga : Link Live Streaming Persija Vs Mitra Kukar Via Live Streaming Indosiar - Doa dan Keyakinan Anies Baswedan
Bagaimana tidak, pertarungan ini akan menjadi jalan untuk Persija Jakarta memastikan diri menjadi jawara kompetisi Liga 1 musim ini mengalahkan 17 klub lainnya.
Persija kini tengah bertengger di puncak klasemen sementara dengan 59 poin.
Sedangkan PSM Makassar membayanginya di posisi kedua dengan 58 poin dan masih memiliki satu pertandingan tersisa.
Selisih 1 poin ini tentu membuat Persija harus memastikan kemenangan dengan memenangi laga terakhir demi gelar juara di tangan.
Jika kalah pun Persija masih berpotensi juara dengan berharap PSM kalah pada laga kontra PSMS yang juga berlangsung hari ini.
Sementara Persija mempertaruhkan gelar juara di laga terakhir, Mitra Kukar justru mempertaruhkan posisinya yang diambang jurang degradasi.
Mitra Kukar kini menghuni posisi 15 satu strip diatas jurang degradasi dengan perolehan 39 poin.
Namun, 2 tim dibawah Mitra Kukar juga memiliki jumlah poin yang sama dan satu laga tersisa.
Sehingga Mitra Kukar harus meraih kemenangan agar memastikan diri lolos dari jurang degradasi tersebut.
Pertandingan laga hidup mati dua tim ini tentu menarik perhatian banyak pihak.
Uniknya, tak cuma dalam negeri, salah satu bule Kroasia bahkan rela jauh-jauh menempuh perjalanan demi menyaksikan laga tersebut.
Sosok bule berambut putih itu ternyata adalah ayah Marko Simic yang bernama Antun.
Dilansir BolaStylo.com dari BolaSport.com, Antun rela datang langsung ke Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) demi mendukung Persija dan putranya.
“Saya datang sendiri langsung dari Kroasia ke Jakarta demi mendukung Marko Simic,” kata Antun kepada BolaSport.com, Minggu (9/12/2018).
Antun mengakui yakin jika Persija akan merebut 3 poin dan menang melawan Mitra Kukar hari ini.
Baca Juga : Ini Cedera Bidadari Bulu Tangkis Dunia Hingga Membuatnya Harus Pensiun
Source | : | BolaSport.com |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |