Pesepak Bola Korea Selatan Ungkap Bobroknya Manajemen PSMS Medan

Eko Isdiyanto Rabu, 12 Desember 2018 | 13:38 WIB
Edy Rahmayadi bersama pemain dan pelatih TImnas Indonesia U-16 (PSSI)

BolaStylo.com - Pesepak bola asal Korea Selatan, Shin Hyun-Joon menyebut bobroknya manajemen PSMS Medan sebagai alasan mereka terdegradasi ke Liga 2 pada musim depan.

Pasca terdegradasi dari Liga 1, Shin Hyun-Joon mengungkap bobroknya manajemen PSMS Medan yang pernah dibelanya pada 2012 silam.

Shin Hyun-Joon menyebut Tuhan marah akibat buruknya sistem manajemen PSMS Medan yang hingga saat ini belum memenuhi haknya sebagai pemain.

Shin Hyun-joon (kanan/hijau), salah satu pemain asing PSMS Medan di ISL 2011/12 yang juga belum mend

Dilansir BolaStylo.com dari BolaSport.com, PSMS Medan hingga saat ini belum membayar gaji Shin Hyun-Joon.

"Saya bukan enggak suka PSMS degradasi, cuma ya saya sakit hati karena mereka enggak punya hati. Masa anak Medan dibayar gajinya, sedangkan pemain asing dan anak Jakarta enggak dibayar." ucap Shin.

Baca Juga : Pulang dari Eropa, Firza Andika Sampaikan Pesan Penting pada PSMS Medan

"Mungkin Tuhan marah, karena mereka enggak bayar gaji kami. Padahal kami profesional tetap pakai jersey PSMS," ucap dia lagi.

Menurut Tribun Medan, sisa gaji Shin Hyun-Joon pada 2012 yang belum dibayar klub berjuluk Ayam Kinantan itu sebesar Rp 150 juta.

Pemain dan pelatih PSMS Medan, Shohei Matsunaga serta Peter Butler memberikan keterangan pers seusai



Source : BolaSport.com,Tribunmedan,bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Muhammad Shofii
Video Pilihan