Hasil BWF World Tour Finals 2018- Saat 3 Wakil Indonesia Menang dan 2 Kalah, Anthony Ginting Masih Tunggu Giliran

Ananda Lathifah Rozalina Rabu, 12 Desember 2018 | 19:18 WIB
Anthony Sinisuka Ginting (BADMINTON INDONESIA)

BolaStylo.com - Pertandingan hari pertama BWF World Tour Finals 2018 telah berlangsung di Tianhe Sports Center, Guangzhou, China, Rabu (12/12/2018).

Berlangsung mulai pukul 11.00 waktu setempat, Indonesia sukses mengirimkan 6 wakilnya berlaga pada kompetisi bergengsi tersebut.

Sebagai informasi aturan kompetisi ini adalah 8 peserta tiap sektor dibagi menjadi dua grup A dan B.

Masing-masing wakil di grup harus menjalani babak penyisihan demi memperoleh 4 tiket menuju semifinal.

di babak pertama penyisihan kali ini, 3 wakil Indonesia berhasil meraih kemenangan sedang dua wakil lainnya harus menemui kekalahan.

3 wakil yang menang di babak penyisihan pertama adalah ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya, tunggal putra Tommy Sugiarto dan ganda campuran Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja.

Baca Juga : Dikomentari Kevin Sanjaya, Begini Reaksi Mengejutkan Marion Jola

Marcus/Kevin meraih kemenangan pertamanya usai menaklukan wakil Denamrk, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen 20-22, 21-17, 21-13.

Marcus Fernaldi Gideon (kanan) dan Kevin Sanjaya Sukamuljo (kiri)

Tommy Sugiarto menang usai menaklukan wakil Thailand, Kantaphon Wangchareon 21-18, 18-21, 21-11.



Source : tournamentsoftware
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan