Shi mengalahkan Kento straight game dengan skor 21-12, 21-11.
Gelar ketiga China ditutup dengan sempurna oleh Li Junhui/Liu Yuchen yang menaklukan wakil Jepang, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe.
Li/Liu menaklukan Endo/Watanabe dengan skor 21-15, 21-11.
Selain 3 gelar milik China, wakil tunggal putri India, Pusarla Venkata Sindhu juga juara usai menaklukan wakil Jepang, Nozomi Okuhara.
Sindhu melibas Okuhara dua gim dengan skor 21-19, 21-17.
Dan satu gelar juara dibawa pulang Jepang usai Misaki Matsumoto/Ayaka Takahashi menaklukan Lee So Hee/Shin Seung Chan 21-12, 22-20.
Berikut daftar nama juara setiap sektor.
1. Tunggal putri : Pusarla Venkata Sindhu (India)
2. Tunggal putra : Shi Yuqi (China)
3. Ganda putra : Li Junhui/Liu Yuchen (China)
4. Ganda putri : Misaki Matsumoto/Ayaka Takahashi (Jepang)
5. Ganda Campuran : Wang Yilyu/Huang Dongping (China)
Source | : | tournamentsoftware.com |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |