Lionel Messi, Sosok Striker yang Ternyata Miliki Karakter Sangat Pemalu

Aziz gancar Widyamukti Sabtu, 29 Desember 2018 | 18:02 WIB
Lionel Messi (Instagram / leomessi)

"Dia tidak pernah ingin menjadi pusat perhatian di luar lapangan," ucap Abraham.

"Dia selalu berbicara dengan sangat pelan," ucap Abraham lagi.

Baca Juga : Lionel Messi Jawab Tantangan Cristiano Ronaldo untuk Bermain di Liga Italia

Sikap rendah hati Messi tetap menular meskipun dirinya kini sudah menjelma menjadi seorang bintang.

Terbukti, Messi masih meluangkan waktunya untuk sekadar bercengkerama dengan David Abraham ketika berjumpa lagi dalam pertandingan.

"Beberapa tahun kemudian kami bertemu lagi dalam pertandingan Liga Champions antara Barcelona dan Basel," ujar Abraham.

"Setelah peluit akhir pertandingan, kami ngobrol dengan sangat menyenangkan," tuturnya menambahkan.

"Messi benar-benar layaknya orang normal," ucap pemain yang kini menjabat sebagai kapten Eintracht Frankfurt.

"Dulu, dia suka bermain PlayStation, seperti kebanyakan orang," ungkap Abraham.

Baca Juga : Lionel Messi Punya Satu Kemampuan yang Belum Bisa Disaingi Cristiano Ronaldo

Ketika memperkuat timnas Argentina U-20, Messi berhasil membawa timnya meraih gelar juara Piala Dunia U-20.

Lionel Messi mencetak dua gol untuk Argentina dalam laga final melawan timnas Nigeria U-20 yang berakhir dengan skor 2-1.

Penampilan impresif Messi membuatnya dinobatkan sebagai top scorer turnamen dengan 6 gol dan dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Piala Dunia U-20 2005.

Artikel ini telah ditayangkan di BolaSpport.com dengan judul Lionel Messi Sungguh Pemalu, Bicara Saja Sangat Pelan



Source : bolasport
Penulis : Aziz gancar Widyamukti
Editor : Nina Andrianti Loasana
Video Pilihan