Kondisi Diego Maradona Pasca Dilarikan ke Rumah Sakit karena Alami Pendarahan Perut

Aziz gancar Widyamukti Sabtu, 5 Januari 2019 | 09:21 WIB
Diego Maradona (Instagram / maradona)

BolaStylo.com - Legenda sepak bola asal Argentina, Diego Maradona, sempat dilarikan ke rumah sakit setelah mengalami pendarahan perut pada Jumat (4/1/2019).

Diego Maradona sebenarnya kembali ke Argentina untuk melakukan cek kesehatan rutin.

Namun, dokter di Clinica Olivos di Vicente Lopez, Buenos Aires, Argentina menyatakan ada pendarahan dalam perut Diego Maradona.

Dilansir dari Daily Mail, dokter yang bertugas saat itu menyarankan Diego Maradona menjalani pemeriksaan endoskopi lanjutan untuk mengetahui penyebab pendarahan.

Baca Juga: Kisah Diego Maradona yang Pernah Merengek Minta Mobil Ferrari Hitam

Saat itu, Maradona menjalani pemeriksaan ditemani ketiga anaknya, Gianina, Jana, dan Diego Junior.

Namun, saat ini Maradona dikabarkan sudah pulang dari rumah sakit setelah sempat dirawat di rumah sakit karena pendarahan di perutnya.

Pihak keluarga mantan pemain timnas Argentina itu mempublikasikan kondisi terkini Maradona.

Baca Juga: Nasib Malang Diego Maradona, dari Hubungan Asmaranya Berakhir hingga Diusir dari Rumah

Dilansir dari BBC, putri Maradona mengatakan diagnosis dari dokter menunjukkan bahwa sang ayah tidak mengalami penyakit serius.



Source : Daily Mail,BBC
Penulis : Aziz gancar Widyamukti
Editor : Aziz gancar Widyamukti
Video Pilihan