Surat Menyentuh dari Raheem Sterling untuk Pendukungnya yang Jadi Korban Tindakan Rasis

Aziz gancar Widyamukti Kamis, 10 Januari 2019 | 20:06 WIB
Raheem Sterling jadi pemain siluman dalam laga kontra Everton, Jumat (15/12/2018). (instagram.com/sterling7)

Berikut isi lengkap dari surat yang ditulis Sterling kepada Rose.

"Dear Ethan,"

"Aku baru-baru ini diberitahu dari nenekmu yang pengasih tentang masa sulit yang kamu alami dengan pelecehan ras."

"Ingatlah untuk berdiri tegak dan bangga dengan siapa dirimu dan jangan biarkan mereka mengambil keberanianmu. Kamu kuat dan sangat berani, dan nenekmu juga sangat bangga dengan kamu. Tetaplah seperti anak kecil."

"Ingat, melawan tidak selalu membuat hidup mudah, tetapi hidup mudah tidak pernah mengubah apa pun."

"Dengan hormat, Raheem Sterling."

Baca Juga: Jangan Ditiru! Bek Manchester City Tinggalkan Kekasih dan Anak, Ingin Bebas dan Perselingkuhan Jadi Pemicu

Sebelumnya, Sterling juga menjadi korban pelecehan rasis dalam laga Manchester City bertandang ke markas Chelsea pada Desember 2018 lalu.

Dugaan tersebut mulai tersiar ketika sebuah video trending di media sosial yang menunjukkan suporter Chelsea menyerang Raheem Sterling secara verbal.

Suporter Chelsea tersebut mengejek Raheem Sterling dan diduga mengandung unsur rasis didalamnya.

Terkait kasus tindakan rasis, Sterling juga sempat mengkritik media asal Inggris karena pemberitaan mereka tentang pemain muda kulit hitam.



Source : Dailimail.co.uk
Penulis : Aziz gancar Widyamukti
Editor : Nina Andrianti Loasana
Video Pilihan