Eks Presiden Real Madrid Sebut Kepergian Cristiano Ronaldo Luka Bagi Los Blancos

Nina Andrianti Loasana Kamis, 17 Januari 2019 | 12:36 WIB
Keputusan Real Madrid menjual Cristiano Ronaldo ke Juventus adalah yang terburuk di dalam sejarah (TWITTER.COM/JUVENTUSFCEN)

Bolastylo.com - Mantan Presiden Real Madrid, Vicenta Boluda, buka suara soal kondisi Real Madrid usai ditinggal Cristiano Ronaldo.

Boluda mengaku terkejut Real madrid tidak memiliki rencana usai menjual Cristiano Ronaldo ke Juventus.

Ronaldo hengkang dari Real Madrid pada transfer musim panas 2017 setelah menasbihkan dirinya sebagai salah satu pemain terbaik di Real Madrid.

Pemain 33 tahun ini, merupakan top scorer terbaik dalam sejarah Real Madrid.

9 tahun bersama Los Blancos, Cristiano Ronaldo sukses membukukan 450 gol dalam 436 laga.

Menggantikan tingkat produktifitas sebesar itu tidaklah mudah, namun sejak kepergian Ronaldo ke Liga Italia, Real madrid hanya mendatangkan mantan pemainnya Marcelo Diaz dan wonderkid Vinicus Jr..

Baca Juga:, Cristiano Ronaldo Semakin Terpojok, Polisi Las Vegas Temukan Bukti Baru Kasus Pemerkosaan Kathryn Mayorga

Boluda merupakan presiden Real Madrid kala Ronaldo pindah dari Manchester United ke Liga Spanyol.

Ia mengaku terkejut Real madrid tidak memiliki rencana lebih baik untuk menggantikan produktifitas gol yang diciptakan Cristiano Ronaldo di tim.

Bahkan Boluda mengakui bahw kehilangan Cristiano Ronaldo merupakan luka bagi Los Blancos.



Source : Goal
Penulis : Nina Andrianti Loasana
Editor : Nina Andrianti Loasana
Video Pilihan