Edy Rahmayadi Mundur dan Dugaan Kuat Tersangka Baru Mafia Bola di PSSI, Siapa Dia?

Eko Isdiyanto Minggu, 20 Januari 2019 | 13:45 WIB
Edy Rahmayadi bersama pemain dan pelatih TImnas Indonesia U-16 (PSSI)

Baca Juga : Latihan Bersama Skuat PSM Makassar, Eks Real Madrid Keluhkan Cuaca

Selain itu, sebelum Edy Rahmayadi memutuskan untuk mundur dari PSSI, sedianya Satgas Antimafia Bola akan menangkap tersangka baru.

Dilansir BolaStylo.com dari Tribun Medan, Karopenmas Mabes Polri menyatakan usai Kongres PSSI akan ada tersangka baru lagi. Bahkan diduga kuat tersangka baru ini adalah pejabat teras PSSI.

Berlinton Siahaan keluar dari Gedung Direktorat Reserse Kriminal Umum, Polda Metro Jaya, Jakarta, Se

Menyusul dugaan itu, tim Satgas Antimafia Bola juga sudah berada di kongres tersebut diantaranya Ketua Satgas Hendro Pandowo dan Kakil Satgas, Krishna Murti bersama dengan jajarannya.

Satgas Antimafia Bola dikabarkan telah berada di Bali sejak beberapa waktu sebelumnya.

Baca Juga : Geram Dihakimi Soal Gender, Pelatih Jerman Ini Singgung Alat Vital

Terkait hal itu, Sekjen PSSI Ratu Tisha menolak berkomentar mengenai kabar tersebut.

"Kita no comment, kita tidak ingin niat kita untuk sepak bola menjadi kontra-produktif, kalau kita saling tanggapi di media,”

"Perlu diketahui bahwa ada dua hal yang sementara diinvestigasi PSSI melalui Komdis dan Badan Yudisial, itu tanpa diberi tahu pun, tanpa orang mengingatkan, sudah tugas kami sesuai statuta, dan arahan FIFA, untuk menjaga integritas sepakbola," ucap Ratu Tisha.

Untuk pengganti Edy Rahmayadi, jika mengacu dengan ketentuan dan otomatis jabatan ketua umum berpindah ke Joko Driyono selaku wakil ketua PSSI.

Baca Juga : Pebulu Tangkis Putri Ini 'Jantungan' saat Nonton Marcus/Kevin Bertanding



Source : bolastylo.bolasport.com,Tribunmedan.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Nina Andrianti Loasana
Video Pilihan