Link Live Streaming Indonesia Masters 2019, Enam Wakil Indonesia Siap Harumkan Nama Bangsa

Katarina Erlita candrasari Senin, 21 Januari 2019 | 21:27 WIB
Link Live Streaming Indonesia Masters 2019, Enam Wakil Indonesia Siap Harumkan Nama Bangsa (BADMINTON INDONESIA)

BolaStylo.com - Indonesia mengirimkan enam wakil untuk bertanding di Indonesia Masters 2019. Aksi mereka bisa disaksikan melalui tayangan live streaming.

Babak kualifikasi Indonesia Masters 2019 akan dimulai esok hari yaitu, Selasa (22/1/2019).

Pertandingan akan berlangsung mulai pukul 10.00 WIB, link live streaming akan tersedia di akhir berita ini.

Kompas TV juga akan menayangkan siaran langsung dari Indonesia Master 2019.

Meski begitu, Kompas TV baru akan menyangkan siaran langsung saat turnamen itu memasuki babak perempatfinal.

Aksi ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo pada laga final Malaysia

Namun jangan khawatir, Anda tetap bisa menyaksikan babak penyisihan 32 besar Indonesia Masters 2019 melalui tayangan live streaming.

Selaku tuan rumah, para atlet bulu tangkis Indonesia menempati sejumlah posisi unggulan pada empat nomor pertandingan.

Total, ada enam wakil Merah Putih yang menjadi unggulan pada turnamen BWF World Tour level 500 ini.

Mereka adalah pemain tunggal putra Anthony Sinisuka serta trio ganda putra, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Selain itu, ada juga pasangan Greysia Polii/Apriyani Rahayu (ganda putri) dan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir (ganda campuran).

Posisi unggulan terbaik yang dimiliki wakil Indonesia dipegang oleh Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Pasangan berjuluk The Minions itu berhasil menempati posisi unggulan teratas.

Adapun, Fajar/Rian dan Ahsan/Hendra berada di posisi unggulan keenam dan kedelapan.

Sementara itu, duet Greysia/Apriyani dan Tontowi/Liliyana sama-sama menempati posisi unggulan keempat pada nomor pertandingan masing-masing.

Posisi unggulan terendah bagi wakil Indonesia dipegang oleh Anthony Sinisuka Ginting yang menempati posisi ketujuh.

Berikut link live streaming yang bisa Anda akses untuk menyaksikan Indonesia Masters 2019.

Link Live Streaming 1

Link Live Streaming 2

Link Live Streaming 3

Artikel ini telah tayang di Banjarmasin Post dengan judul Link Live Streaming Indonesia Masters 2019 Selasa (22/1/2019) Anthony Ginting, Jonatan Christie Main



Source : banjarmasin.tribunnews.com
Penulis : Katarina Erlita candrasari
Editor : Katarina Erlita candrasari
Video Pilihan