Video Tangis Perpisahan Liliyana Natsir Bikin Netizen Langsung Baper Berat

Aziz gancar Widyamukti Selasa, 29 Januari 2019 | 10:51 WIB
Liliyana Natsir (Yves Lacroix)

@milamila5015: "Aduuuuh sedih kali rasanya"

Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir

@nuridarafitri: "Baru kali ini sedih ada atlet pensiun, sesayang itu kami sama ci butet @natsirliliyana"

@yulipaularolis: "Perpisahan memang gak ada enaknya, tapi apa mau dikata, memang jalannya harus begitu"

@achmadardiansy: "Terimakasih butet, we will miss you!!!"

@iput_hdyn97: "Nangis akutuhhh sumpah sedih ciiik"

@wika796hotmailcom: "Trims ci Butet atas segala prestasi yang telah ci Butet berikan untuk Indonesia. Semoga sukses selalu #thankyoubutet"

Baca Juga : Begini Reaksi Liliyana Natsir Saat Mantan Musuh Asal China Memujinya Saat Pensiun

Liliyana sendiri bukan sosok yang berasal dari keluarga atlet.

Akan tetapi, keluarganya memiliki ketertarikan pada bulu tangkis hingga akhirnya sang ayah, Benno Natsir, memasukkan Liliyana ke klub lokal, PB Pisok Manado.

Di usia 12 tahun, Liliyana kemudian melanjutkan perjalanan kariernya dengan bergabung ke PB Tangkas untuk mempertajam kemampuan bulu tangkis.

Sosok Liliyana melejit di tengah lesunya prestasi bulu tangkis dari nomor perseorangan putri.

Baca Juga : Ternyata Ini Loh Asal Mula Panggilan Butet untuk Liliyana Natsir

Dia telah menjadi wajah srikandi Indonesia sedekade terakhir di nomor ganda, baik ganda putri maupun ganda campuran.

Sebelum akhirnya memutuskan pensiun, Liliyana tercatat sudah berkarier selama 24 tahun di bulu tangkis dan 17 tahun menjadi pemain nasional di pelatnas di Cipayung.

Dalam perjalanan kariernya, Liliyana telah berhasil meraih sederet gelar prestasi yaitu delapan gelar juara grand prix, 16 gelar juara superseries, satu gelar BWF World Tour, satu medali emas SEA Games, satu medali emas Kejuaraan Asia, dan dua kali juara dunia.



Source : Instagram,kompas,Tribun News
Penulis : Aziz gancar Widyamukti
Editor : Aziz gancar Widyamukti
Video Pilihan