Pemain yang Menolak Panggilan Timnas Indonesia Ini Bawa Klubnya Juara di Qatar

Muhammad Shofii Minggu, 3 Februari 2019 | 19:50 WIB
Penyerang klub Al Ghafara SC, Andri Syahputra (instagram.com/andri010)

BolaStylo.com - Pemain keturunan Indonesia, Andri Syahputra yang pernah menolak panggilan Timnas Indonesia berhasil mengantarkan klubnya juara di Qatar.

Andri Syahputra, sukses mengantarkan Al Gharafa menjadi juara QSL Cup 2019.

Al Gharafa menjadi juara QSL Cup 2019 setelah mengalahkan Al Duhail di partai final, Jumat (1/2/2019).

Pada laga tersebut, pemain berdarah Indonesia Andri Syahputra turun sebagai starter mengisi pos penyerang Al Gharafa.

Baca Juga : 2 Pemain Tolak Masuk Timnas Indonesia, Begini Kisah Karier Kiper Italia dan Gelandang Qatar yang Penuh Lika-liku

Andri bermain satu tim dengan mantan gelandang Inter Milan dan Real Madrid, Wesley Sneijder.

Akan tetapi pada laga kontra Al Duhail Sneijder tak turun bermain meski datang ke stadion.

Pada menit ke-13, Vladimir Weiss mencetak gol dari titik putih dan memastikan kemenangan Al Gharafa atas Al Duhail.

Andri Syahputra (kanan) dan pemain Al-Gharafa saat merayakan gol ke gawang Al-Khor dalam lanjutan Li

Ini merupakan gelar QSL Cup kedua bagi Al Gharafa dalam dua tahun terakhir.



Source : instagram.com,BolaSport. com
Penulis : Muhammad Shofii
Editor : Muhammad Shofii
Video Pilihan