Sergio Ramos Senang Bisa Mengambil Peran Cristiano Ronaldo di Real Madrid

Aziz gancar Widyamukti Selasa, 5 Februari 2019 | 17:21 WIB
Sergio Ramos saat mencetak gol melalui tendangan penalti ala panenka ke gawang Girona di Santiago Bernabeu (twitter.com/realmadrid)

BolaStylo.com - Kapten Real Madrid, Sergio Ramos mengaku senang bisa menggantikan Cristiano Ronaldo sebagai ekskutor penalti di Los Blancos.

Sebelum hengkang ke Juventus, Cristiano Ronaldo selalu bertugas menjadi penendang penalti bagi Real Madrid.

Kemampun Cristiano Ronaldo yang mumpuni menjadi salah satu faktor ia menjadi eksekutor utama di Real Madrid.

Namun, tugas Cristiano Ronaldo tersebut kini berpindah ke bek sekaligus kapten Real Madrid, Sergio Ramos.

Baca Juga : Alasan David Mearns Ulurkan Bantuan Evakuasi, Salah Satunya karena Tangisan Adik Emiliano Sala

Bek timnas Spanyol itu mengaku senang bisa mengambil alih peran Ronaldo sebagai penendang penalti di Los Blancos.

Ramos seringkali mengeksekusi penalti dengan teknik tendangan panenka saat menjadi eksekutor.

Terkait tanggungjawab barunya, Ramos mengatakan kalau ia tidak bermaksud menyinggung siapapun juga termasuk Ronaldo.

Baca Juga : Ide Brilian Jose Mourinho Tanggapi Kasus Tudingan Perselingkuhan yang Dialaminya

"Setelah kepergian Cristiano, aku harus memikul tanggung jawab," kata Ramos dikutip dari Marca.

"Aku senang mengambilnya dan aku tidak pernah berpikir untuk menginggung seseorang. Jika seseorang merasa tersinggung, maka aku minta maaf," tuturnya menambahkan.

Ramos juga mengatakan, bahwa saat ini ia dan Real Madrid akan bersiap melakoni fase berat dalam beberapa pekan.

Baca Juga : Edisi Ulang Tahun Cristiano Ronaldo, Berikut 22 Rekor Dunia yang Pernah dan Masih Dipegang Cristiano Ronaldo

Ia bersama Real Madrid akan menjalani semifinal Copa del Rey melawan Barcelona, pertandingan liga melawan Barcelona, pertandingan liga melawan Atletico Madrid, dan pertandingan Liga Champions melawan Ajax.

"Kami akan melakoni semuanya, Liga Champions, La Liga, dan Copa del Rey. Sekarang kami harus bermain bagus dan Madrid dalam kondisi sensasional," tuturnya.

Selain itu, Ramos sempat mengatakan rencana masa depannya setelah menjadi pemain sepak bola profesional.

Baca Juga : Dikalahkan Striker Napoli, Cristiano Ronaldo Jadi Eksekutor Free Kick Terburuk di Liga Italia

Pria yang kini berusia 32 tahun itu berminat untuk menekuni bidang kepelatihan di kemudian hari.

"Itu (pelatih) sesuatu yang aku inginkan. Rasanya menyenangkan ketika aku berbicara dengan rekan satu timku. Aku menasihati orang-orang, aku seorang pemimpin dan kapten. Itu mirip dengan yang dilakukan pelatih," ujar Ramos menutup.

Terlepas dari hal itu, Sergio Ramos sendiri sampai saat ini sudah mencetak sebanyak 10 gol musim ini.



Source : Marca
Penulis : Aziz gancar Widyamukti
Editor : Muhammad Shofii
Video Pilihan