Edisi Spesial Ulang Tahun Cristiano Ronaldo, Pria 34 Tahun dengan Kondisi Fisik Pemuda 20 Tahun

Eko Isdiyanto Selasa, 5 Februari 2019 | 19:20 WIB
Cristiano Ronaldo Lebih Sering Menang Taruhan Semenjak Bergabung dengan Juventus ()

BolaStylo.com - Edisi spesial ulang tahun Cristiano Ronaldo, pria berusia 34 tahun yang  memiliki kondisi fisik pemuda berumur 20 tahun.

Tepat pada hari ini, Selasa (5/2/2019), sang megabintang Juventus dan Portugal, Cristiano Ronaldo, berulang tahun yang ke-34.

Menginjak usia itu, Cristiano Ronaldo dapat dianggap dan dikatakan sebagai sosok yang sudah tidak muda lagi.

Namun, anggapan yang menyebut demikian ternyata salah besar.

Dilansir BolaStylo.com dari Sport Bible, meski berusia 34 tahun, eks pemain Real Madrid mempunyai kondisi fisik pria berumur 20 tahun.

Baca Juga : Begini Cara Luis Milla Nikmati Akhir Pekan Bersama Legenda Barcelona, Charles Puyol

Kondisi fisik itulah yang sukses mengantarkannya mencetak 17 gol dari 22 laga di Liga Italia semenjak hijrah ke Juventus musim lalu.

Tak hanya moncer dalam urusan mencetak gol, pria berkebangsaan Portugal itu juga berhasil memberi 7 assist untuk rekan-rekannya.

Kondisi fisik Cristiano Ronaldo yang disamakan dengan seorang pria berusia 20 tahun itu muncul saat dirinya tes medis di Juventus.

Hal tersebut dikemukakan oleh Matteo Bonetti, pria asal Italia yang juga seorang analisis sepak bola di ESPN dan beIN Sport.

Baca Juga : Dikagumi Anak Didiknya, Wajah Diego Maradona Jadi Inspirasi Tato di Paha Kiper Dorados

Matteo Bonetti mengungkapkan hal tersebut melalui cuitan pada akun Twitter pribadi.

Hasil tes medis Cristiano Ronaldo di Juventus menunjukkan bahwa ia memiliki 7% lemak tubuh dan massa otot 50%.

Hasil itu secara signifikan lebih baik dari para pemain sepak bola profesional di klub tertentu.

Menurut Sport Bible, jelang kepindahannya ke Juventus, Ronaldo terlebih dahulu melakukan serangkaian tes medi di klub lamanya, Real Madrid.

Baca Juga : 5 Buah yang Direkomendasikan untuk Kamu yang Sedang Ingin Bakar Lemak dengan Cepat

Hasilnya menunjukkan bahwa Ronaldo memiliki kondisi fisik seseorang yang berusia 23 tahun.

Di Juventus, Ronaldo memiliki kondisi fisik tiga tahun lebih muda ketika ia melakukan tes medis di Real Madrid.

Pada ajang Piala Dunia, Cristiano Ronaldo berlari hingga kecepatan 33,98 km/jam, torehan itu lebih cepat dari pemain mana pun di yang berlaga di ajang tersebut.

Menurut media Spanyol AS, pad 2017, kecepatan maksimum berlari Cristiano Ronaldo adalah 33.25 km/jam.

Baca Juga : Sergio Ramos Senang Bisa Mengambil Peran Cristiano Ronaldo di Real Madrid

Kecepatan itu hanya kalah dari pemain muda Manchester City asal Jerman, Leroy Sane dengan 35,48 km/jam.

Selain kondisi fisik dan kecepatan berlari, pada usia 33 tahun, eks pemain Manchester United juga berhasil mencetak gol spektakuler.

Gol tersebut dicetak saat Real Madrid melawan Juventus pada semi final Liga Champions 2017-2019.

Baca Juga : Alasan David Mearns Ulurkan Bantuan Evakuasi, Salah Satunya karena Tangisan Adik Emiliano Sala

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Gong Xi Fa Cai. . Selamat Tahun Baru Imlek 2019 buat semua BolaStylovers di mana pun berada. #imlek2019 #imlek #gongxifacai #gongxifacai2019

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on



Source : bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Muhammad Shofii
Video Pilihan