Akibat Dikalahkan Persija Jakarta, Home United Rasakan Nasib Bak Sudah Jatuh Tertimpa Tangga Karena Hal Ini

Ananda Lathifah Rozalina Rabu, 6 Februari 2019 | 12:03 WIB
Striker Persija Jakarta, Marko Simic, mencetak gol ke gawang Home United dalam partai kualifikasi Liga Champions Asia, 5 Februari 2019. (TWITTER.COM/PERSIJA_JKT)

BolaStylo.com- Home United harus merasakan hal tak menyenangkan saat menjalani babak pertama kualifikasi Liga Champions 2019, Selasa (5/2/2019).

Berlangsung di rumah sendiri, klub asal Singapura itu harus mengakui kehebatan tim tamu, Persija Jakarta.

Klub berjuluk Macan Kemayoran itu seolah sudah mendapatkan keberuntungan lewat kesalahan pemain tuan rumah di menit-menit awal.

Blunder pemain Home United, Ho Wai Loon yang menjebol gawang sendiri berhasil membuat Persija unggul 1-0.

Meski setelah itu, Home United berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke 43' lewat Song Ui-young.

Baca Juga : Maria Selena Dipeluk Seorang Pria, Netizen: Aduh Sudah Punya Pasangan

Kedudukan imbang itu tak bertahan lama usai Beto Goncalves menambah keunggulan Persija lewat golnya pada menit ke 54'.

Sementara itu Marko Simic melengkapi kemenangan Persija lewat gol penutup di menit ke 84'.

Skor akhirpun menjadi 3-1 untuk kemenangan Persija Jakarta.

Hasil ini membuat nasib Home United harus tersingkir dan mengakhiri langkahnya di Liga Champions 2019.

Namun, bak sudah jatuh malah tertimpa tangga, Home United justru panen komentar negatif usai gagal.

Bukannya simpati, akun Instagram resmi klub tersebut justru mendapatkan banyak komentar nyinyir dari netizen Indonesia di kolom komentar.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Home United (@homeunited_fc) on

Beberapa mengolok-olok kekalahan Home United sementara beberapa lainnya memplesetkan nama Home United menjadi Home Credit.

"Bubar aja jangan maen bola , jadi kelompok sirkus aja," tulis @_ag****

"Suporter home kredit mana nih? Kok gak ada nongol," tulis @and****

"Stupid club," tulis @dim****

"Hahahahahha home home sampah," tulis @ry****

"KALAAHH YAA," tulis @wil****

"Sukurin," tulis @secret****

"Kasian,cupcupcup jangan nangis wkwk," tulis @bim****

"Cemennn lah lu," tulis @resky****

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on



Source : berbagai sumber
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan