BolaStylo.com- Puluhan pebulu tangkis Indonesia siap berkompetisi pada turnamen All England Open 2019 yang akan segera digelar bulan Maret mendatang.
Dihelat pada 6-10 Maret 2019, kompetisi All England Open akan kembali menjadi ajang perburuan gelar bergengsi bagi jajaran pebulu tangkis ternama dunia.
Menjadi salah satu turnamen berkelas World Tour Super 1000, pihak Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) pun telah bersiap mendaftarkan para pemain andalan Indonesia.
PBSI total mendaftarkan 22 nama pemain Indoensia untuk berkompetisi pada All England 2019.
Baca Juga : Egy Maulana Vikri Menjelma Jadi Sosok Penting dalam Kemenangan Telak Lechia Gdansk U-23, Ini Sebabnya
Di sektor ganda putra, pasangan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya masih menjadi andalan.
Sementara itu di sektor ganda putra, Greysia Polii/Apriyani Rahayu juga siap bertarung.
Disaat ganda putra dan putri mengikut sertakan para pemain andalannya, ganda campuran memilih menurunkan wakil paling banyak setelah kehilangan Liliyana Natsir.
Sebelumnya, Indonesia kerap kali mengandalkan pasangan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir di sektor ganda campuran.
Namun, setelah Liliyana pensiun, kini Indonesia harus mencari penerus baru untuk menyaingi ganda campuran China yang tengah on fire, Zheng Siwei/Huang Yaqiong.
Maka dari itu, ada 5 wakil yang siap bersaing membuktikan diri untuk menjadi penerus catatan prestasi emas Liliyana Natsir yang telah pensiun.
Berikut daftar lengkap 20 nama pebulu tangkis yang akan berlaga di All England 2019 per sektor.
Tunggal putra
1. Anthony Sinisuka Ginting
2. Tommy Sugiarto
3. Jonatan Christie
4. Ihsan Maulana Mustofa
Tunggal putri
5. Fitriani
6. Russelli Hartawan
7. Gregoria Mariska Tunjung
8. Lyanny Alessandra Mainaky
Ganda Putra
9. Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo
10. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan
11. Berry Angriawan/Hardianto
12. Ade Yusuf Santoso/Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira
Ganda putri
13. Greysia Polii/Apriyani Rahayu
14. Ni Ketut Mahadewi Istarani/Rizki Amelia Pradipta
15. Della Destiara Haris/Tania Oktaviani Kusumah
Ganda campuran
16. Hafiz Faizal/Gloria Emanuele Widjaja
17. Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti
18. Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow
19. Rinov Rivaldy/Phita Haningtyas Mentari
20. Alfian Eko Prasetya/Marsheilla Gischa Islami
Artikel ini telah tayang di Bolasport.com dengan judul "Ini 22 Pebulu Tangkis Indonesia yang Turun pada All England 2019"
Source | : | BolaSport. com |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |